BERITASTRAIGHT NEWS

Kapolda : Makna Kesaktian Pancasila Adalah Hari Perkabungan Nasional

Mamuju -Tayang9 – Kepolisian Daerah Provinsi Sulawesi Barat (Polda Sulbar), menggelar upacara peringatan hari kesaktian Pancasila, di Lapangan Upacara Mako Polda Sulawesi Barat, Selasa, 01/10/19.

Upacara yang mengangkat tema “Pancasila sebagai Dasar Penguatan Karakter Bangsa Menuju Indonesia Maju dan Bahagia” itu, dipimpin langsung oleh Kapolda Sulawesi Barat Brigjen Pol Baharuddin Djafar, dan dihadiri oleh para pejabat utamanya.

“Hari kesaktian Pancasila memiliki makna sebagai hari perkabungan nasional, karena adanya tragedi penculikan dan pembunuhan tersebut. Tak hanya itu pasca tragedi itu, terjadi pembersihan semua unsur pemerintahan dari pengaruh PKI mulai dari anggota organisasi, hingga simpatisan,” ucap Brigjen Pol Baharuddin Djafar.

Selain itu ia juga menambahkan, bahwa selain menjadi dasar negara, Pancasila juga telah menjadi alat pemersatu bagi bangsa Indonesia.

“Pancasila yang menjadi dasar negara ini juga menjadi pemersatu bangsa, seluruh elemen yang ada di Indonesia yang beragam suku dan budaya dengan kekayaan alam melimpah dapat bersatu diatas dasar pancasila, tutupnya.

Sementara itu Kabid Humas AKBP Mashura menambahkan, bahwa pelaksanaan upacara hari kesaktian pancasila di Polda Sulbar juga di warnai dengan pemutaran video, sebagai upaya untuk mendukung persatuan bangsa dan menjunjung tinggi pancasila sebagai dasar negara.

“NKRI harga mati, Pancasila Sakti,” inilah kalimat yang menjadi pengisi Video yang dilakukan Kapolda Sulbar beserta seluruh personil yang mengikuti kegiatan upacara hari kesaktian pancasila,” tutur AKBP Mashura.(*/FM)

MASDAR KAPPAL

lahir dari keluarga petani, dan kini tengah serius menjadi seorang jurnalis dan penulis baik.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
%d blogger menyukai ini: