Pileg 2019, Ibnu Munzir Harapkan Golkar Sulbar Kembali Meraih Unsur Pimpinan di DPR
Mamuju – Tayang9 – Ketua Pelaksana Tugas (PLT) DPD Partai Golongan Karya Provinsi Sulawesi Barat Ibnu Munzir, mengharapkan Partai Golkar di Sulawesi Barat dapat kembali mendulang kejayaan pada Pemilihan Legislatif (Pileg) tahun 2019, seperti halnya ditahun 2014 silam.
Ketua PLT DPD Partai Golkar Ibnu Munzir mengatakan, dalam perhelatan pesta demokrasi legislatif yang akan dilaksanakan pada bulan April tahun 2019 mendatang, seluruh Partai Politik (Parpol) memiliki ambisi, obsesi dan target.
“Target kita yang kita peroleh, seperti contoh kasus mudah-mudahan Mamuju bisa kembali menjadi pimpinan, provinsi bisa kembali jadi pimpinan, kabupayten majene yang tadinya satu jadi dua,”ucap Ibnu Munzir saat dikonfirmasi oleh awak media di Mamuju, Jum’at,15/02/19.
Selain itu Ketua Komisi V DPR-RI tersebut menambahkan, untuk mencapai target tersebut pihaknya telah mengisntruksikan seluruh jajarannya termasuk Caleg, untuk bekerja berdasarkan strategi partai yang disepakati.
“Na untuk mencapai target kita kerja, berdasrakan strategi yang kita buat untuk mencapai target, itu kita lakuakan secara konsisten,” tutupnya.(FM)