Ahmad Rafly Nur: Majene akan Kembangkan Agrowisata “Moloku Water Park”
MEJENE, TAYANG9 – Kadis Pertanian, Peternakan dan Perkebunan (Distanakbun) Kabupaten Majene berencana akan mengembangkan agrowisata berdasarkan potensi pertanian dan pariwisata khususnya di wilayah Moloku di kelurahan Totoli, Kecamatan Banggae Kabupaten Majene.
Pelaksana Tugas (Plt) Kadis Pertanian, Peternakan dan Perkebunan (Distanakbun) Kabupaten Majene, Ahmad Rafly Nur saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (04/04), mengatakan bahwa kedepannya akan mengembangkan agrowisata yang menggabungkan wisata kolam permandian dengan wisata pertanian dari beberapa komoditas tanaman hortikultura di area wisata tersebut.
“lokasi permandian yang masih milik masyaraka itu nantinya, untuk tanaman pertanian yang dikembangkan disana seperti tanaman bawang merah, jagung, kacang ijo juga tanaman lainnya, sebagai hasil pertanian yang akan ditawarkan kepada pengunjung wisata permandian”, jelas Ahmad Rafly Nur.
Pengembangan agrowisata ini, lanjut Ahmad Rafly Nur, bertujuan untuk mengembangkan potensi alam yang ada, terutama bagi masyarakat petani yang ada di sekitar lokasi wisata,
agar bisa mengangkat dan meningkatkan prekonomiannya.
“Kita mencoba berinovasi untuk menciptakan wisata dengan menggabungkan wisata kolam permandian dengan wisata yang berbasis pertanian. Dimana para pengunjung kolam permandian bisa menikmati hasil pertanian disana, juga bisa dibawa pulang sebagai buah tangan atau ole-ole”, ujar Ahmad Rafly Nur.
Selain itu juga, tambah Ahmad Rafly Nur, perencanaan agrowisata ini nantinya akan menggandeng kelompok tani yang ada di sekitaran lokasi wisata.
“Kita berharap agrowisata ini bisa terwujud, apalagi pekerjaan fisik untuk wisata itu sudah selesai 30 persen terlaksana. Sehingga kita berharap ini benar-benar menjadi sesuatu yang baru di Majene”, kata Ahmad Rafly Nur (**)