Categories: BERITA

Sejumlah Kanwil BPN dan Kantor Pertanahan Raih Penghargaan Perbaikan Tata Kelola Pemda

Tayang9 – Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid menghadiri Puncak Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kegiatan yang mengangkat tema “Teguhkan Komitmen Berantas Korupsi untuk Indonesia Maju” ini berlangsung di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta pada Senin (09/12/2024).

Menteri Nusron mengikuti pembukaan Puncak Hakordia 2024 oleh Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan, Budi Gunawan yang dalam hal ini mewakili Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto. Kegiatan ini juga dihadiri Ketua KPK, Nawawi Pomolango serta sejumlah Menteri dan Kepala Lembaga Kabinet Merah Putih.

Dalam rangkaian acara Puncak Hakordia 2024, Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya Sugiarto bersama Pimpinan KPK, Johanis Tanak menyampaikan apresiasi berupa Penghargaan Perbaikan Tata Kelola Pemerintah Daerah 2024 dengan kategori Capaian Pengamanan Aset Daerah melalui Sertifikasi Tingkat Kantor Wilayah (Kanwil) BPN Provinsi, yakni Kanwil BPN Provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Sumatra Utara.

Sementara itu, peraih penghargaan kategori Capaian Pengamanan Aset Daerah melalui Sertifikasi Tingkat Kantor Pertanahan Kota, yaitu Kantor Pertanahan Kota Banjarbaru, Kota Baubau, dan Jakarta Utara. Kemudian, kategori Capaian Pengamanan Aset Daerah melalui Sertifikasi Tingkat Kantor Pertanahan Kabupaten, di antaranya Kantor Pertanahan Kabupaten Tegal, Kabupaten Sukoharjo, dan Kabupaten Jombang. (YS/YZ)

IRWAN

Seorang yang bukan siapa-siapa namun untuk mengingat sejarahnya memilih untuk menulis

Recent Posts

Perayaan Natal SMKN 1 Sumarorong Berlangsung Hikmat dan Penuh Sukacita

SUMARORONG, TAYANG9 - SMK Negeri 1 Sumarorong Kabupaten Mamasa, melaksanakan kegiatan Perayaan Natal yang diikuti…

13 jam ago

SMKN 1 Sumarorong Gelar Rapat Persiapan PBM Semester Genap TA 2025/2026

SUMARORONG, TAYANG9 — SMKN 1 Sumarorong menggelar rapat Persiapan Proses Belajar Mengajar (PBM) semester genap…

4 hari ago

Tutup Tahun, Bawaslu Polman Helat Rapat Pembinaan Aparatur Jajaran Pengawas Pemilu

POLMAN, TAYANG9 – Dalam rangka melakukan pembenahan dan mengevaluasi kinerja internal jajaran Pengawas Pemilu, Badan…

2 minggu ago

Dari Simbol ke Aksi Kebudayaan

PENGELOLAAN kebudayaan di Sulawesi Barat selama ini cenderung berhenti pada level simbolik. Festival, seremonial, pendataan…

2 minggu ago

Ladang Tari Labada Sukses Gelar Pentas Seni Kreatif II 2025

POLMAN, Tayang9 — Pentas Seni Kreatif II 2025 yang diselenggarakan oleh Ladang Tari Labada sukses…

2 minggu ago

Sertu Bambang Irawan Terima Penghargaan Babinsa Teladan 2025 dari Bupati Polman

POLMAN, Tayang9 – Anggota Koramil 1402-02/Wonomulyo, Sertu Bambang Irawan, menerima Penghargaan Bupati Polewali Mandar Tahun…

2 minggu ago