Categories: STRAIGHT NEWS

Cegah Pelanggaran Lalu Lintas dan Balapan Liar, Sat Lantas Polres Polman Gelar Patroli Blue Light

Patroli digelar di sejumlah titik rawan untuk mencegah pelanggaran lalu lintas dan balapan liar pada malam hari.

POLMAN, Tayang9 – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Polewali Mandar memperketat pengamanan wilayah melalui Patroli Blue Light (BLP) pada Jumat malam (30/1/2026). Langkah ini menyasar titik-titik rawan kecelakaan, pelanggaran lalu lintas, hingga aksi balapan liar di Kota Polewali.

​Patroli yang dimulai pukul 21.15 WITA ini menyisir sejumlah lokasi strategis, termasuk area Bank Sulselbar Polewali dan Alun-alun Polewali. Selain berpatroli keliling, personel juga melakukan stay rotator (menyalakan lampu biru di satu titik) untuk meningkatkan visibilitas polisi di tengah masyarakat.

​Kasat Lantas Polres Polman, IPTU Hafim Rasydin, menyatakan bahwa kehadiran fisik polisi dengan lampu rotator adalah langkah preventif demi menciptakan rasa aman.

​”Kami fokus menekan potensi kecelakaan dan mencegah aksi balap liar yang kerap meresahkan warga pada malam hari,” ujar IPTU Hafim.

“kehadiran personel Sat Lantas di titik-titik rawan diharapkan mampu mewujudkan situasi lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar.” tambahnya.

(Sumber: Humas Polres Polman) 

Editor: Andi Baso Ian

ANDI BASO IAN

Santri Kehidupan yang Sedang Belajar Menulis

Recent Posts

Piala Pangdam XXIII/Palaka Wira: Kodim 1402/Polman Berangkatkan 23 Atlet Pencak Silat

POLMAN, Tayang9 – Kodim 1402/Polman memberangkatkan atlet pencak silat untuk mengikuti Turnamen Pencak Silat Militer…

2 jam ago

Cegah Premanisme dan Gangguan Kamtibmas, Sat Samapta Polres Polman Gelar Patroli Perintis Presisi

POLMAN, Tayang9 – Satuan Samapta Polres Polewali Mandar (Polman) kembali mengintensifkan langkah preventif guna menjaga…

3 jam ago

Lawan Stunting, Mahasiswa KKN Unasman Tanam Kelor di Katumbangan Lemo

POLMAN, TAYANG9 - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Multitematik PUMD Universitas Al Asyariah Mandar (Unasman)…

5 jam ago

Laka Ganda di Puccadi Luyo, Dua Pengendara Motor Meninggal Dunia

POLMAN, TAYANG9 — Kecelakaan lalu lintas (laka ganda) terjadi di Puccadi, Desa Puccadi, Kecamatan Luyo,…

8 jam ago

Tingkatkan Akses Transportasi Warga Desa, TNI Akan Bangun Jembatan Gantung Garuda di Polman

POLMAN, Tayang9 – Jembatan Gantung Garuda akan dibangun di Kabupaten Polewali Mandar sebagai bagian dari…

8 jam ago

Dandim 1402/Polman Terima Audiensi Warga Kecamatan Bulo, Bahas Rencana Pelaksanaan TMMD ke-127

POLMAN, TAYANG9 – Komandan Kodim (Dandim) 1402/Polman Letkol Inf Ikhwan Arifin, S.Pd., menerima audiensi Camat…

17 jam ago