Categories: BERITA

Pemkab Polman Apresiasi Yayasan Badara Festival 2025

POLMAN, TAYANG9 – Yayasan Badara Festival yang ke III Resmi Digelar di Lapangan Pancasila Polewali Mandar, Kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari mulai Selasa hingga Kamis, 22–24 Juli 2025. Mengusung tema “Melestarikan Budaya, Membangun Identitas,”.

Event tahunan ini mendapat apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar. Dalam sambutannya, Bupati Polman melalui Asisten I Setda, Dr. Hj. Agusnia Hasan Sulur, S.P., M.Si. menyampaikan dukungan penuh terhadap terselenggaranya yayasan Badara festival yang dinilai sejalan dengan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Polewali Mandar.

“Sangat luar biasa. Baru berusia delapan tahun, namun Yayasan Badara sudah mampu menyelenggarakan festival budaya untuk ketiga kalinya,” ujar Agusnia.

Ia menambahkan, kegiatan ini sangat sejalan dengan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Polman, yang menjadikan nilai-nilai budaya sebagai bagian penting dalam pembangunan daerah.

“Melestarikan budaya,Membangun Identitas, Tema ini sangat relevan di era digital seperti sekarang. Budaya kita tidak kalah dengan budaya luar. Justru melalui ajang ini, identitas kita sebagai orang Mandar semakin ditegaskan.”

Selain budaya, Agusnia juga menyoroti pentingnya peran UMKM dalam kegiatan ini.

“Kehadiran UMKM adalah bagian penting dalam menggerakkan roda ekonomi di polewali mandar, Kami berharap kolaborasi seperti ini terus ditingkatkan.”

Salah satu penampilan yang menuai apresiasi dari Ibu Agusnia adalah anak-anak kelas tari Sanggar Seni Labada, yang menampilkan koreografi menggambarkan kekayaan budaya Sulawesi Barat.

Sementara itu Ketua Yayasan Badara, Arif Budianto, sekaligus Ketua Panitia Kegiatan, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas dukungan penuh dari Pemkab Polewali Mandar dan seluruh tamu undangan dan masyarakat yang hadir serta para sponsor yang turut mensupport terselenggaranya acara ini.

“Kami Berkomitmen untuk selalu Dari tahun ketahun selalu membuat kegiatan, Saya tahun ini mendapat mandat sebagai Ketua sekaligus Ketua panitia, ini adalah amanah yang tidak semua orang bisa dapatkan”

“kedepan kami berharap lebih banyak yang bisa berkolaborasi, jika indonesia adalah miniatur sebuah dunia, maka sulawesi barat adalah miniatur Indonesia, di sulawesi barat beragam banyak budaya dan Polewali mandar adalah miniatur dari sulawesi barat,” Kata Arif Budianto.

Yayasan Badara Festival ini menampilkan berbagai lomba budaya khas Mandar, di antaranya Tari Kreasi Mandar, Musik Kreasi Mandar, dan Fashion Show Pesona Sutra Mandar. Para peserta berasal dari berbagai kabupaten di Sulawesi Barat dan Sulawesi Selatan.

Untuk lomba musik dan tari, peserta berasal dari Kabupaten Polewali Mandar dan Majene. Sementara peserta fashion show datang dari lima daerah: Sidrap, Pinrang, Polman, Majene, dan Mamuju.

Selain ajang perlombaan, Yayasan Badara Festival juga diramaikan dengan pameran seni, bazar UMKM lokal, dan pertunjukan dari sanggar-sanggar seni.

Yayasan Badara Festival telah menjadi ruang ekspresi budaya yang tumbuh dari masyarakat, oleh masyarakat, dan untuk masyarakat. Sebuah langkah kecil namun bermakna dalam menjaga jati diri Mandar di tengah arus globalisasi.(Bs)

ANDI BASO IAN

Santri Kehidupan yang Sedang Belajar Menulis Fakta

Recent Posts

Bawaslu Polman Peroleh Anugerah Badan Publik Informatif

MAMUJU, TAYANG9 - Setelah melewati proses penilaian monitoring dan evaluasi, akhirnya Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar…

12 jam ago

Workshop Penguatan Tupoksi Wali Kelas Digelar di SMKN 1 Sumarorong

SUMARORONG, TAYANG9 – SMK Negeri 1 Sumarorong melaksanakan workshop penguatan tugas pokok dan fungsi (tupoksi)…

23 jam ago

Dua Kordiv Bawaslu Polman Didapuk Menjadi Moderator P2P Daring Bawaslu Sulawesi Barat

MAMUJU, TAYANG9 - Pendidikan Pengawasan Partisipatif (P2P) yang diselenggarakan dalam jaringan (daring) dan melibatkan sejumlah…

1 hari ago

Totammaq dan Sayyang Pattudu — Warisan Mandar yang Mengajarkan Pendidikan Sejati

DI tengah perubahan zaman yang kian cepat, kita sering terjebak dalam anggapan bahwa pendidikan hanya…

2 hari ago

MUI se-Polman dilantik, Ulama Diminta Antisipatif Hadapi Tantangan Zaman

POLMAN, TAYANG9 — Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) tingkat kecamatan se-Kabupaten Polewali Mandar masa khidmat…

2 hari ago

Bawaslu Polman, Hadiri Rapat Teknis Penyelenggaraan KKN Multimatik Sadar Pengawasan Pemilu dan Pilkada di Unasman

POLMAN, TAYANG9 - Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar hadiri Rapat Teknis Penyelenggaraan Kuliah Kerja Nyata (KKN)…

2 hari ago