Categories: BERITASTRAIGHT NEWS

Pemilu Berjalan Lancar, Bupati Mateng Apresiasi Kinerja TNI-Polri

Mamuju -Tayang9 – Pelaksanaan Pemilu Legislatif serta Capres dan Cawapres tahun 2019 di Provinsi Sulawesi Barat, yang dinilai berjalan lancar dan demokratis, juga mendapat apresiasi dari Bupati Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) Aras Tammauni.

Menurut Aras Tammauni, pihaknya sangat mengapresiasi kesigapan TNI dan Polri di Provinsi Sulawesi Barat, dalam menjaga kelancaran pelaksanaan Pemilu 2019, sehingga berlangsung aman dan demokratis.

“Mulai dari proses kampanye, pemungutan suara, penghitungan suara di TPS, hingga rekapitulasi suara di PPK dan KPU.TNI dan Polri kompak menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ucap Aras Tammauni. Selasa,07/05/19.

Selain itu ia juga menambahkan, bahwa pihak saya juga berterimakasih yang sebesar besarnya pada seluruh masyarakat di Kabupaten Mateng, yang telah menyelengarakan pemilu dengan aman dan tertib.

“Dan saya memberikan apresiasi yang besar kepada penyelenggara pemilu maupun TNI-POLRI, yang mampu bersinergi baik dengan masyarakat dalam menciptakan suasana pemilu dengan damai, aman, lancar,” tutupnya.

Sementara itu di tempat yang berbeda, Kabid Humas Polda Provinsi Sulawesi Barat AKBP Mashura berharap, agar kondisi tersebut bisa terus dipertahankan demi menjaga dan mewujudkan NKRI yang tetap utuh.

“Terciptanya situasi aman, dan damai ditengah suhu politik yang terus memanas ini, tidak terlepas dari partisipasi seluruh pihak, yang semakin cerdas menyikapi pemilu damai,” tutur AKBP Mashura.(*/FM) 

MASDAR KAPPAL

lahir dari keluarga petani, dan kini tengah serius menjadi seorang jurnalis dan penulis baik.

Recent Posts

SMKN 1 Sumarorong Gelar Rapat Persiapan PBM Semester Genap TA 2025/2026

SUMARORONG, TAYANG9 — SMKN 1 Sumarorong menggelar rapat Persiapan Proses Belajar Mengajar (PBM) semester genap…

2 hari ago

Tutup Tahun, Bawaslu Polman Helat Rapat Pembinaan Aparatur Jajaran Pengawas Pemilu

POLMAN, TAYANG9 – Dalam rangka melakukan pembenahan dan mengevaluasi kinerja internal jajaran Pengawas Pemilu, Badan…

1 minggu ago

Dari Simbol ke Aksi Kebudayaan

PENGELOLAAN kebudayaan di Sulawesi Barat selama ini cenderung berhenti pada level simbolik. Festival, seremonial, pendataan…

2 minggu ago

Ladang Tari Labada Sukses Gelar Pentas Seni Kreatif II 2025

POLMAN, Tayang9 — Pentas Seni Kreatif II 2025 yang diselenggarakan oleh Ladang Tari Labada sukses…

2 minggu ago

Sertu Bambang Irawan Terima Penghargaan Babinsa Teladan 2025 dari Bupati Polman

POLMAN, Tayang9 – Anggota Koramil 1402-02/Wonomulyo, Sertu Bambang Irawan, menerima Penghargaan Bupati Polewali Mandar Tahun…

2 minggu ago

Pemerintah Harus Berpihak: Kebudayaan sebagai Prioritas Strategis

KEBUDAYAAN Mandar di Sulawesi Barat bukan sekadar warisan estetis atau objek pariwisata, ia merupakan sistem…

2 minggu ago