Categories: BERITASTRAIGHT NEWS

Matangkan Pemahaman Pedoman Hibah Pemilukada, Bawaslu Polman Ikuti Sosialisasi di Jakarta

Rahmania: Agar Penggunaan Hibah Pemilukada Serentak 2024 Akuntabel

JAKARTA, TAYANG9 – Bersama Bawaslu Provinsi dan Kabupaten dari 14 provinsi di Indonesia, Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar ikuti acara sosialisasi pedoman pelaksanaan pengelolaah dana hibah pengawasan Pemilukada Regional tiga di Jakarta.

Acara yang digelar, 27 – 28 November di salah satu hotel di bilangan Gunung Sahari Jakarta Utara itu, dimaksudkan untuk menajamkan pemahaman Bawaslu terkait dengan berbagai regulasi terkait dengan pengelolaan dana hibah Pemilukada serentak tahun 2024 mendatang.

Sekretaris Jenderal Bawaslu Republik Indonesia, Ichsan Fuady dalam sambutan dan pengarahannya pada pembukaan acara itu mengatakan, acara dimaksudkan untuk memastikan agar tata laksana hibah dapat sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

“kepada seluruh jajaran Bawaslu Provinsi maupun Bawaslu Kabupaten/Kota untuk melaksanakan segala tanggung jawab dalam pelaksanaan Pemilukada serentak tahun 2024 mendatang yakni persoalan NPHD, pengelolaan keuangan dan pengawasan tahapan Pemilukada di wilayah masing-masing,” ujarnya sesaat sebelum membuka acara itu secara resmi didampingi Pakerti Luhur skepala biro keuangan dan BMN Bawaslu.

Rahmania, koordinator divisi SDMO Diklat Bawaslu Polman yang juga hadir dalam kegiatan itu mengatakan, melalui acara itu dirinya bersama koordinator sekretariat dan staf keuangan Bawaslu Polman diharapkan dapat kian memantapkan pengetahuan tentang pengelolaan dana hibah Pemilukada.

“Harapan kita melalui kegiatan ini kita bisa mendapatkan pemahaman tambahan dalam membaca regulasi dan teknis penata kelolaan dana hibah Pemilukada, walau hingga kegiatan ini diselenggarakan, belum ada titik temu besaran hibah Pemilukada dengan Pemkab Polewali Mandar. Tetapi harapan kami segera menemui titik kesepakatan dan dalam penggunaannya tetap bisa berjalan sesuai mekanisme regulasi dan memenuhi standar akuntabilitas,” ujar Rahmania.

Sejumlah Bawaslu kabupaten dan provinsi yang hadir dalam kegiatan itu terdiri dari, Jawa Timur, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Gorontalo, Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat, Papua Selatan, Papua Tengah, Papua Pegunungan dan Papua Barat Daya.


Sumber: release Humas Bawaslu Polman
Penulis dan Foto: Syaiful Haq

REDAKSI

Koran Online TAYANG9.COM - "Menulis Gagasan, Mencatat Peristiwa" Boyang Nol Pitu Berkat Pesona Polewali Sulbar. Email: sureltayang9@gmail.com Gawai: +62 852-5395-5557

Recent Posts

Bawaslu Polman Peroleh Anugerah Badan Publik Informatif

MAMUJU, TAYANG9 - Setelah melewati proses penilaian monitoring dan evaluasi, akhirnya Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar…

10 jam ago

Workshop Penguatan Tupoksi Wali Kelas Digelar di SMKN 1 Sumarorong

SUMARORONG, TAYANG9 – SMK Negeri 1 Sumarorong melaksanakan workshop penguatan tugas pokok dan fungsi (tupoksi)…

22 jam ago

Dua Kordiv Bawaslu Polman Didapuk Menjadi Moderator P2P Daring Bawaslu Sulawesi Barat

MAMUJU, TAYANG9 - Pendidikan Pengawasan Partisipatif (P2P) yang diselenggarakan dalam jaringan (daring) dan melibatkan sejumlah…

1 hari ago

Totammaq dan Sayyang Pattudu — Warisan Mandar yang Mengajarkan Pendidikan Sejati

DI tengah perubahan zaman yang kian cepat, kita sering terjebak dalam anggapan bahwa pendidikan hanya…

2 hari ago

MUI se-Polman dilantik, Ulama Diminta Antisipatif Hadapi Tantangan Zaman

POLMAN, TAYANG9 — Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) tingkat kecamatan se-Kabupaten Polewali Mandar masa khidmat…

2 hari ago

Bawaslu Polman, Hadiri Rapat Teknis Penyelenggaraan KKN Multimatik Sadar Pengawasan Pemilu dan Pilkada di Unasman

POLMAN, TAYANG9 - Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar hadiri Rapat Teknis Penyelenggaraan Kuliah Kerja Nyata (KKN)…

2 hari ago