Categories: BERITASTRAIGHT NEWS

Malam Kedelapan Ramadan, Mapala Unasman Gelar Diksusi Penulisan

TAYANG9-Usai tarwih malam ke delapan ramadan tadi, guna mempertajam kemampuan penulisan bagi anggota Mahasiswa pecinta alam (Mapala) Universitas Al Asyariah Mandar (Unasman) menggelar acara diskusi penulisan.

Acara diskusi selain dihadiri sejumlah senior dan anggota Mapala Unasman tersebut juga tampak hadir, Ahmad Qaslim Ketua Program Studi Sistem Informasi Fikom Unasman dan Muhammad Iqbal Kepala Unit Pengkajian dan Penelitian Teknologi Informasi.

Dalam diskusi yang berlangsung santai ditemani kopi dan sisa-sisa buka puasa, terungkap pentingnya anggota Mapala memiliki kemampuan untuk mendokumentasikan setiap kegiatan.

“Saya kira ini menjadi penting, tersebab Mapala lebih banyak berjibaku dengan alam dan mengharuskan memiliki kecakapan untuk menulis dan mendokumentasikan semua kegiatannya. Termasuk saat mereka ada di alam,” urai Qaslim.

Senada dengan itu, Iqbal juga ikut menimpali dan mengatakan, penting kiranya selain menulis, juga memiliki kecakapan teknologi, utamanya kaitannya dengan teknologi informasi.

“Mahasiswa dan generasi hari ini semestinya melek teknologi, utamanya anak Mapala juga penting mengetahui banyak tentang teknologi informasi. Ditambah dengan kerja-kerja penelitian di lapangan. Tidak saja teks tertulis, tetapi juga penting mengetahui pemahaman photographi yang memadai,” beber Iqbal. (**)

 

ABD ASIS

Selain aktif menulis dan membaca, juga gandrung traveling dan konsern pada issu-issu alam dan lingkungan juga kemasyarakatan. Kini terdaftar dan aktif sebagai akademisi yang berstatus dosen di Universitas Al Asyariah Mandar

Recent Posts

Melalui Pembekalan dan Pelepasan KKN Multimatik, Rektor Unasman Harap Mahasiwa bersama Lembaga Mitra Akselerasi Pembangunan Partisipatif

POLMAN, TAYANG9 - Melalui pembekalan dan pelepasan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Multimatik Program Unasman…

1 jam ago

Perayaan Natal SMKN 1 Sumarorong Berlangsung Hikmat dan Penuh Sukacita

SUMARORONG, TAYANG9 - SMK Negeri 1 Sumarorong Kabupaten Mamasa, melaksanakan kegiatan Perayaan Natal yang diikuti…

19 jam ago

SMKN 1 Sumarorong Gelar Rapat Persiapan PBM Semester Genap TA 2025/2026

SUMARORONG, TAYANG9 — SMKN 1 Sumarorong menggelar rapat Persiapan Proses Belajar Mengajar (PBM) semester genap…

4 hari ago

Tutup Tahun, Bawaslu Polman Helat Rapat Pembinaan Aparatur Jajaran Pengawas Pemilu

POLMAN, TAYANG9 – Dalam rangka melakukan pembenahan dan mengevaluasi kinerja internal jajaran Pengawas Pemilu, Badan…

2 minggu ago

Dari Simbol ke Aksi Kebudayaan

PENGELOLAAN kebudayaan di Sulawesi Barat selama ini cenderung berhenti pada level simbolik. Festival, seremonial, pendataan…

2 minggu ago

Ladang Tari Labada Sukses Gelar Pentas Seni Kreatif II 2025

POLMAN, Tayang9 — Pentas Seni Kreatif II 2025 yang diselenggarakan oleh Ladang Tari Labada sukses…

2 minggu ago