Categories: BERITASTRAIGHT NEWS

KKN-PUMD Gelar Baksos Bersama Warga dan Ketua RT Dusun Paredeang

POLMAN, TAYANG9 – Jumat, (19 Agustus 2022) mahasiswa KKN-PUMD (Kuliah Kerja Nyata-Program Unasman Membangun Desa) Unasman menggelar aksi Bakti Sosial (Baksos) sebagai salah satu wujud pengabdian yang dilakukan kepada warga setempat. (Dusun Paredeang, Desa Kurma, Kecamatan Mapilli)

Adapun aksi baksos ini dilakukan sangat mendapat apresiasi dan dukungan dari warga setempat tak terkecuali kepada ketua RT setempat (Dusun Paredeang).

Antusiasme para warga dengan mahasiswa KKN-PUMD Unasman dalam membersihkan ruas jalan dusun seperti membersihkan rumput-rumput liar yang menutupi saluran air serta sampah-sampah yang dapat menganggu aliran air yang berdampak pada meluapnya air sebagai penyebab banjir.

Baharuddin, kepala Desa Kurma, Kecamatan Mapilli sangat memberi dukungan dan berterima kasih atas aksi sosial yang dilakukan mahasiswa KKN-PUMD Unasman di desanya. Karena dengan itu Desa Kurma dapat menjadi bersih dan asri serta bebas dari sampah yang dapat memicu terjadinya bencana alam, seperti banjir.

Kedepannya rencana mahasiswa KKN-PUMD akan menggilir ke beberapa dusun yang ada di Desa Kurma, yaitu terdapat 5 dusun lagi yang akan digelarkan aksi Baksos agar kebersihan dapat merata ke seluruh wilayah Desa Kurma.


Sumber: Release Munawara

REDAKSI

Koran Online TAYANG9.COM - "Menulis Gagasan, Mencatat Peristiwa" Boyang Nol Pitu Berkat Pesona Polewali Sulbar. Email: sureltayang9@gmail.com Gawai: +62 852-5395-5557

Recent Posts

Bawaslu Polman Peroleh Anugerah Badan Publik Informatif

MAMUJU, TAYANG9 - Setelah melewati proses penilaian monitoring dan evaluasi, akhirnya Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar…

2 hari ago

Workshop Penguatan Tupoksi Wali Kelas Digelar di SMKN 1 Sumarorong

SUMARORONG, TAYANG9 – SMK Negeri 1 Sumarorong melaksanakan workshop penguatan tugas pokok dan fungsi (tupoksi)…

2 hari ago

Dua Kordiv Bawaslu Polman Didapuk Menjadi Moderator P2P Daring Bawaslu Sulawesi Barat

MAMUJU, TAYANG9 - Pendidikan Pengawasan Partisipatif (P2P) yang diselenggarakan dalam jaringan (daring) dan melibatkan sejumlah…

2 hari ago

Totammaq dan Sayyang Pattudu — Warisan Mandar yang Mengajarkan Pendidikan Sejati

DI tengah perubahan zaman yang kian cepat, kita sering terjebak dalam anggapan bahwa pendidikan hanya…

3 hari ago

MUI se-Polman dilantik, Ulama Diminta Antisipatif Hadapi Tantangan Zaman

POLMAN, TAYANG9 — Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) tingkat kecamatan se-Kabupaten Polewali Mandar masa khidmat…

3 hari ago

Bawaslu Polman, Hadiri Rapat Teknis Penyelenggaraan KKN Multimatik Sadar Pengawasan Pemilu dan Pilkada di Unasman

POLMAN, TAYANG9 - Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar hadiri Rapat Teknis Penyelenggaraan Kuliah Kerja Nyata (KKN)…

3 hari ago