Categories: BERITASTRAIGHT NEWS

Ketua DPRD Mateng Hadiri Musrembang di Kecamatan Karossa

H. Arsal Aras: Peran Kades Sangat Penting dalam Pembangunan

MATENG, TAYANG9 – Ketua DPRD Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), Arsal Aras mengatakan, peran kepala desa (Kades) sangat penting dalam pembangunan kecamatan. Hal itu disampaikan saat dirinya hadir di acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan di Karossa, Selasa 14 Februari 2023.

Dalam acara yang bertempat di kantor Kecamatan Karossa itu, Arsal Aras juga mengatakan, “peran kepala desa sangatlah penting dalam pembangunan di kecamatan. Karena tidak semua pembangunan di desa, pemerintah daerah bisa hadir. Terlebih terdapat banyak target-target pemerintah yang harus dibangun”.

Lebih lanjut dikatakan Arsal Aras, tujuan Musrembang adalah mengakomodir usulan masyarakat dari setiap desa untuk kemudian diproses dan dilanjutkan ke tingkat kabupaten lalu disinkronkan dengan program pemerintah daerah.

Patut diketahui, hadir juga dalam acara itu, Wakil Bupati Mamuju Tengah Muh. Amin Jasa, anggota DPRD Kabupaten Mamuju Tengah Dapil Karossa antara lain Ketua Komisi I H. Hasanuddin Sailon, Markus Samperuru dan Rukman Panjori.

Selain kehadiran Wakil Bupati Mateng, hadir pula kepala OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Mamuju Tengah, Kapolsek Karossa, Danki Brimob dan Babinsa bersama Kades se-Kecamatan Karossa, tokoh masyarakat dan tokoh adat yang berkesempatan hadir.

 

REDAKSI

Koran Online TAYANG9.COM - "Menulis Gagasan, Mencatat Peristiwa" Boyang Nol Pitu Berkat Pesona Polewali Sulbar. Email: sureltayang9@gmail.com Gawai: +62 852-5395-5557

Recent Posts

Siswi SMAN Tinambung Polman, Zalfa Naqiyya Terpilih Calon Paskibraka Nasional 2025

POLMAN, TAYANG9 --- Siswi kelas Dua Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) Tinambung, Kabupaten Polewali Mandar…

3 jam ago

Pemain Tidola FC Polman, Farhan Kembali Ikut TC Memperkuat Sriwijaya FC

POLMAN, TAYANG9  - Pemain Tidola FC, Kelurahan Darma, Kecamatan Polewali, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Muhammad…

11 jam ago

OTP 37 Mamuju Juara Polman Cup V, Bantai Tidola FC Polman 5-1

POLMAN, TAYANG9 - Tim OTP 37 Kabupaten Mamuju juara turnamen sepak bola antar club se…

1 hari ago

Suara Tuhan di Antara Denting Sendok dan Senyuman

DISELA riuhnya lagu pujian dan tawa anak-anak yang memenuhi jalanan kampung Tabone pada perhelatan pekan…

2 hari ago

Tabone: Dari Kampung Sunyi ke Pusat Rohani

DIBALIK lekukan pegunungan nan indah serta jalanan kecil yang tenang, Kelurahan Tabone biasanya dikenal sebagai…

2 hari ago

Pelantikan Pejabat Eselon II Sulbar Tertahan, SDK Kritik Proses di BKN

MAMUJU, TAYANG9 – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Pemprov Sulbar) hingga kini masih menanti turunnya Persetujuan…

3 hari ago