Kelapa Bisa Menjadi Produk Unggulan Majene

MAJENE, TAYANG9 – Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distanakbun) Kabupaten Majene Provinsi Sulawesi Barat, Ahmad Rafly Nur mengatakan mendukung perencanaan Pemerintah Kabupaten untuk merintis Kabupaten Majene menjadi Kampung Kelapa, sebagaimana yang tersebut pada kegiatan Forum Group Discussion (FGD) Diseminasi Penelitian Pengembangan Pertanian, Perkebunan dan Pangan tentang Kampung Kelapa Kabupaten Majene pada bulan maret 2022 lalu.

“Perencanaan itu sangat bagus, mengingat Kabupaten Majene memiliki potensi yang sangat mendukung untuk menjadi daerah penghasil kelapa”, terangnya.

Produk Kelapa lanjut Ahmad Rafli, merupakan komoditas yang bisa menjadi produk unggulan yang memiliki potensi untuk mendorong pertumbuhan ekonomi serta penyerapan tenaga kerja khususnya di Kabupaten Majene.

“Hal terpenting juga perlu diperhatikan dan dipertimbangkan terkait dengan potensi pengolahan kelapa yang bisa menjadi produk turunan untuk lebih bernilai tambah dan memaksimalkan manfaat dari semua bagian dari kelapa itu sendiri”, ungkapnya pada senin, (20/05).

Produk turunan kelapa, tambah Ahmad Rafli, diantaranya yang bisa menjadi alternatif seperti Virgin Coconut Oil (VCO), minyak goreng kelapa, Nata de coco, cocopeat (serbuk kelapa), coco fiber, arang batok dan produk turunan dari kelapa memiliki nilai ekonomis yang cukup tinggi” ucapnya.

“Namun untuk mendukung kesemuanya dan mendapatkan manfaat serta nilai tambah dari hilirisasi produk olahan kelapa tersebut, sangat diperlukan industri pengolahan yang memiliki standarisasi sebagai upaya untuk memenuhi persyaratan pasar”, Jelas Ahmad Rafly (**).

REDAKSI

Koran Online TAYANG9.COM - "Menulis Gagasan, Mencatat Peristiwa" Boyang Nol Pitu Berkat Pesona Polewali Sulbar. Email: sureltayang9@gmail.com Gawai: +62 852-5395-5557

Recent Posts

Bawaslu Polman Peroleh Anugerah Badan Publik Informatif

MAMUJU, TAYANG9 - Setelah melewati proses penilaian monitoring dan evaluasi, akhirnya Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar…

20 jam ago

Workshop Penguatan Tupoksi Wali Kelas Digelar di SMKN 1 Sumarorong

SUMARORONG, TAYANG9 – SMK Negeri 1 Sumarorong melaksanakan workshop penguatan tugas pokok dan fungsi (tupoksi)…

1 hari ago

Dua Kordiv Bawaslu Polman Didapuk Menjadi Moderator P2P Daring Bawaslu Sulawesi Barat

MAMUJU, TAYANG9 - Pendidikan Pengawasan Partisipatif (P2P) yang diselenggarakan dalam jaringan (daring) dan melibatkan sejumlah…

1 hari ago

Totammaq dan Sayyang Pattudu — Warisan Mandar yang Mengajarkan Pendidikan Sejati

DI tengah perubahan zaman yang kian cepat, kita sering terjebak dalam anggapan bahwa pendidikan hanya…

2 hari ago

MUI se-Polman dilantik, Ulama Diminta Antisipatif Hadapi Tantangan Zaman

POLMAN, TAYANG9 — Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) tingkat kecamatan se-Kabupaten Polewali Mandar masa khidmat…

2 hari ago

Bawaslu Polman, Hadiri Rapat Teknis Penyelenggaraan KKN Multimatik Sadar Pengawasan Pemilu dan Pilkada di Unasman

POLMAN, TAYANG9 - Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar hadiri Rapat Teknis Penyelenggaraan Kuliah Kerja Nyata (KKN)…

2 hari ago