Categories: BERITASTRAIGHT NEWS

DPMD Sulbar Serius Bangun Desa

TAYANG9-Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Provinsi Sulawesi Barat belakangan kian tampak menunjukkan keseriusannya mengurusi pembangunan desa. Itu terlihat dari beragamnya program yang diarahkan sebagai upaya pembangunan desa.

Salah satunya, adalah kegiatan orientasi tugas kepada beberapa lembaga NGO, LSM dan Perguruan tinggi se-Sulawesi Barat yang dihelat di d’ Maleo Hotel Mamuju, 1 hingga Jumat 7 Desember 2018 lalu.

Kegiatan selama sepekan itu, berbasis pada direktori lembaga dan Perguruan tinggi atau yang dikenal sebagai Penyedia Peningkatan Tenaga Teknis Desa (P2KTD) yang juga merupakan lembaga dan perguruan tinggi yang sebelumnya telah melewati proses seleksi di tingkat kabupaten dan dipandang telah berpengalaman dalam hal tenaga tehnis khususnya di bidang infrastruktur, kewirausahaan, dan sumber daya manusia.

Dalam sambutan kepala dinas PMD, Muhammad Jaun mengharapkan, P2KTD mampu membantu para kepala Desa untuk mendesain inovasi desa sesuai kebutuhan masyarakat dan betul-betul bisa hadir membantu desa dalam percepatan pembangunan menuju desa mandiri.

“Saya yakin lembaga dan utusan kampus yang telah direkrut ini merupakan lembaga-lembaga yang telah berpengalaman dan memiliki banyak keahlian yang dapat ditularkan ke desa untuk mensejahterakan masyarakat desa,” ungkapnya.

Muhammad Jaun juga menyebutkan tujuh puluh persen anggaran dana desa hanya terfokus pada persoalan fisik berupa infrastruktur, sehingga kehadiran P2KTD diharapkan mampu melakukan analisis konferensif potensi lokal desa untuk perimbangan pembangunan sumberdaya manusia yang ada di desa.

“Nah dengan adanya P2KTD nanti diharapkan ada transfer pengetahuan melalui inovasi dan produk ataupun replikasi yang dapat memberikan nilai tambah di desa sesuai kearifan lokal dan karakteristik yang ada di desa,” harapnya.

REDAKSI

Koran Online TAYANG9.COM - "Menulis Gagasan, Mencatat Peristiwa" Boyang Nol Pitu Berkat Pesona Polewali Sulbar. Email: sureltayang9@gmail.com Gawai: +62 852-5395-5557

Recent Posts

Bawaslu Polman Peroleh Anugerah Badan Publik Informatif

MAMUJU, TAYANG9 - Setelah melewati proses penilaian monitoring dan evaluasi, akhirnya Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar…

2 hari ago

Workshop Penguatan Tupoksi Wali Kelas Digelar di SMKN 1 Sumarorong

SUMARORONG, TAYANG9 – SMK Negeri 1 Sumarorong melaksanakan workshop penguatan tugas pokok dan fungsi (tupoksi)…

3 hari ago

Dua Kordiv Bawaslu Polman Didapuk Menjadi Moderator P2P Daring Bawaslu Sulawesi Barat

MAMUJU, TAYANG9 - Pendidikan Pengawasan Partisipatif (P2P) yang diselenggarakan dalam jaringan (daring) dan melibatkan sejumlah…

3 hari ago

Totammaq dan Sayyang Pattudu — Warisan Mandar yang Mengajarkan Pendidikan Sejati

DI tengah perubahan zaman yang kian cepat, kita sering terjebak dalam anggapan bahwa pendidikan hanya…

4 hari ago

MUI se-Polman dilantik, Ulama Diminta Antisipatif Hadapi Tantangan Zaman

POLMAN, TAYANG9 — Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) tingkat kecamatan se-Kabupaten Polewali Mandar masa khidmat…

4 hari ago

Bawaslu Polman, Hadiri Rapat Teknis Penyelenggaraan KKN Multimatik Sadar Pengawasan Pemilu dan Pilkada di Unasman

POLMAN, TAYANG9 - Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar hadiri Rapat Teknis Penyelenggaraan Kuliah Kerja Nyata (KKN)…

4 hari ago