Categories: BERITA

Bupati Majene Hadiri Pembukaan Porseni HUT RI Ke 77 di Lapangan Bura’ Sendana

Tayang9.com- Panitia Palaksana Peringatan HUT RI Ke 77 Tahun 2022 Tingkat Kecamatan Sendana Langsungkan Upacara Pembukaan Pekan Olahraga dan Seni di Lapangan Buraq Sendana, Senin (8/8/22).

Bupati Majene turut menghadiri acara pembukaan Pekan Olahraga dan Seni tingkat Kecamatan Sendana tersebut.

” Saya atas nama pemerintah Kabupaten Majene sangat mengapresiasi antusias panitia pelaksana dalam melaksanakan kegiatan hari ini “, ungkap Andi Syukri Bupati Majene dalam sambutannya.

Bupati Majene berharap agar kegiatan Porseni ini memberi kesan yang baik.

” Semoga kegiatan ini dapat memberi kesan yang baik bagi seluruh lapisan masyarakat Kecamatan Sendana “, langjut Andi Syukri yang mantan Setda Majene.

Kegiatan Porseni kali ini diselenggarakan setelah dua tahun tak pernah digelar karena pandemi covid 19.

” Alhamdulillah kami sebagai panitia pelaksana merasa bangga karena dalam pembukaan Porseni ini dapat dihadiri langsung Bupati Majene serta dapat melaksanakan kegiatan Porseni ini dengan persiapan yang sangat sempit “, ucap Sarifuddin ketua panitia pelaksana.

Pembukaan acara tersebut diawali dengan pertandingan eksibisi antara Puskesmas Sendana 1 dan para Kepala Desa vs PGRI Kecamatan Sendana.

IRWAN

Seorang yang bukan siapa-siapa namun untuk mengingat sejarahnya memilih untuk menulis

Recent Posts

Melalui Pembekalan dan Pelepasan KKN Multimatik, Rektor Unasman Harap Mahasiwa bersama Lembaga Mitra Akselerasi Pembangunan Partisipatif

POLMAN, TAYANG9 - Melalui pembekalan dan pelepasan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Multimatik Program Unasman…

2 hari ago

Perayaan Natal SMKN 1 Sumarorong Berlangsung Hikmat dan Penuh Sukacita

SUMARORONG, TAYANG9 - SMK Negeri 1 Sumarorong Kabupaten Mamasa, melaksanakan kegiatan Perayaan Natal yang diikuti…

3 hari ago

SMKN 1 Sumarorong Gelar Rapat Persiapan PBM Semester Genap TA 2025/2026

SUMARORONG, TAYANG9 — SMKN 1 Sumarorong menggelar rapat Persiapan Proses Belajar Mengajar (PBM) semester genap…

6 hari ago

Tutup Tahun, Bawaslu Polman Helat Rapat Pembinaan Aparatur Jajaran Pengawas Pemilu

POLMAN, TAYANG9 – Dalam rangka melakukan pembenahan dan mengevaluasi kinerja internal jajaran Pengawas Pemilu, Badan…

2 minggu ago

Dari Simbol ke Aksi Kebudayaan

PENGELOLAAN kebudayaan di Sulawesi Barat selama ini cenderung berhenti pada level simbolik. Festival, seremonial, pendataan…

2 minggu ago

Ladang Tari Labada Sukses Gelar Pentas Seni Kreatif II 2025

POLMAN, Tayang9 — Pentas Seni Kreatif II 2025 yang diselenggarakan oleh Ladang Tari Labada sukses…

2 minggu ago