Categories: BERITASTRAIGHT NEWS

Soal Rencana Pelantikan Anggota DPRD Sulbar, Ini Kata Sekwan

Mamuju – Tayang9 – Sekertaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Sulawesi Barat (Sekwan) Abdul Wahab, memastikan bahwa pelantikan anggota DPRD terpilih Sulawesi Barat hingga saat ini masih menunggu waktu.

Menurut Abdul Wahab, untuk pelantikan anggota DPRD terpilih Provinsi Sulawesi Barat periode 2019 -2024, saat ini pihaknya masih menunggu SK dari kementerian, meski rencananya akan digelar pada Tanggal 26 September 2019 mendatang.

“Yang jelas pelantikan masih On The Treck, jadi Alhamdulillah info dari teman-teman kementrian, ini SK pak menteri sudah tandatangan. Sisa, Insya Allah Senin teman-teman dari sekwan dengan biro pemerintahan akan ke jakarta menjemput itu. Sekaligus rencana kami dengan Kabag persidangan akan komunikasi dengan Kepala Pengadilan Tinggi, untuk persiapan pelantikan yang direncanakan sampai sekarang masih di tanggal 26 itu,” ucap Abdul Wahab saat ditemui di Kantornya, Minggu, 22/09/19.

Selain itu ia juga menambahkan, adapun batas waktu atau akhir masa jabatan anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat, periode Tahun 2014 – 2019 akan berakhir pada tanggal 26 September 2019 mendatang.

“Yang jelas akhir jabatan untuk anggota DPR Provinsi Sulawesi Barat, tanggal 26 September itu On The Track,” katanya.

Lebih lanjut ia memberkan, bahwa kelengkapan pelantikan DPRD telah terpenuhi, termasuk pakaian yang sudah diukur, dan seluruhnya difasilitasi oleh pihaknya, serta juga dilakukan oleh pejabat yang sebelumnya.

“Jadi itukan sudah terprogram semua, saya sisa melanjutkan apa yang ada sesuai dengan apa yang kebetuhan-kebutuhan oleh teman-teman,” bebernya.

Abdul Wahab juga menuturkan, bahwa  rencana untuk para tamu undangan pelantikan akan melihat kondisi ruangan pelantikan. Karena kapasitas aula mampu 1070 Orang, namun pihaknya mau pastikan dulu biar endingnya ini enak.

“Kalau kita rencanakan, untuk sementara itu, melihat kondisi ruangan, itu kemungkinan bisa jadi keluarganya 10. Jadi satu anggota DPR itu 10 undangan yang kita berikan. Jadi 10 saja itu sudah 450 orang, belum undangan yang lain yang harus kita undang,” tutupnya.(Edo/FM)

MASDAR KAPPAL

lahir dari keluarga petani, dan kini tengah serius menjadi seorang jurnalis dan penulis baik.

Recent Posts

Suara Tuhan di Antara Denting Sendok dan Senyuman

DISELA riuhnya lagu pujian dan tawa anak-anak yang memenuhi jalanan kampung Tabone pada perhelatan pekan…

21 jam ago

Tabone: Dari Kampung Sunyi ke Pusat Rohani

DIBALIK lekukan pegunungan nan indah serta jalanan kecil yang tenang, Kelurahan Tabone biasanya dikenal sebagai…

1 hari ago

Pelantikan Pejabat Eselon II Sulbar Tertahan, SDK Kritik Proses di BKN

MAMUJU, TAYANG9 – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Pemprov Sulbar) hingga kini masih menanti turunnya Persetujuan…

2 hari ago

Pawai Ta’aruf Tahun Baru Islam 1447 H Warnai Semangat Hijrah di Mamuju

MAMUJU, TAYANG9 – Semangat perubahan dan kebangkitan terasa kuat menyelimuti langit Mamuju saat ribuan warga…

2 hari ago

Cegah Sengketa Pertanahan, Menteri Nusron Ajak Kepala Daerah Sosialisasikan Pemasangan Tanda Batas Tanah

SUMEDANG, TAYANG9 - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid, mengajak…

2 hari ago

OTP 37 Mamuju Melaju Final Polman Cup V, Kandaskan Makmur Jaya Enrekang 4-2

POLEWALI MANDAR, TAYANG9 - Tim OTP 37 Kabupaten Mamuju, melaju final turnamen sepak bola antar…

2 hari ago