Categories: BERITASTRAIGHT NEWS

Soal Pemerintahan di Sulbar, Kiyai Syibli : Keberadaanya Sama Dengan Tidak Ada

Polewali – Tayang9 – Menyikapi pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Sulawesi Barat yang ke -15 tahun, Ketua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sulawesi Barat KH.Muhammad Syibli Sahabuddin angkat bicara.

Muhammad Syibli Sahabuddin menilai bahwa pemerintahan di Provinsi Sulawesi Barat hingga saat ini, sama dengan tidak ada.

“Pemerintahan Pemprov Sulbar hari ini, Ujuduhu Ka’adamihi, atau keberadaannya sama dengan tidak ada, Pole tammatambai, malai tammakkurangngi, (Datang Tidak Menambah, pergi tidak mengurangi-red),” ucap Syibli Sahabuddin, saat dikonfirmasi, Senin, 23/09/19.

Selain itu ia juga menambahkan, bahwa kondisi Sulawesi Barat hari ini jika dibandingkan dengan daerah lain masih tertatih-tatih, dan baginya belum ada perubahan berarti yang dirasakan.

“Sulbar masih berkutat pada kerja-kerja birokratis, dan kurang memahami apa sebenarnya yang diinginkan oleh rakyat,” katanya.

Lebih lanjut Anggota DPD-RI tersebut juga mengharapkan, di usianya yang ke-15, pemerintah Provinsi Sulawesi Barat dapat memberikan perhatian lebih, khususnya menyangkut kesejahteraan rakyat.

“Ya mungkin ada kemajuan, tapi tidak terasa, kita berharap di ultah Sulbar yang ke 15, di tahun ketiga pemerintahan di periode ini, harapan kita Pemprov Sulbar lebih memperhatikan kesejahteraan rakyat,” tutupnya.(Ari/FM)

MASDAR KAPPAL

lahir dari keluarga petani, dan kini tengah serius menjadi seorang jurnalis dan penulis baik.

Recent Posts

Kemenag Polman Lantik Enam Kepala KUA Kecamatan

POLMAN, TAYANG9 — Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Imran K. Kesa.…

39 menit ago

Bupati Polman Komitmen Dukung Kerja Non Tahapan Bawaslu

POLMAN, TAYANG9 - H. Syamsul Mahmud Bupati Kabupaten Polewali Mandar (Polman) mengaku menyambut baik ajakan…

12 jam ago

Dukung Kolaborasi Lintas Sektor, BPN Sulbar Turut Memeriahkan HUT POLRI Ke-79

MAMUJU, TAYANG9 - Pada Selasa, 01 Juli 2025, Kepala Bidang Pengendalian Tanah dan Penanganan Sengketa,…

23 jam ago

Siswi SMAN Tinambung Polman, Zalfa Naqiyya Terpilih Calon Paskibraka Nasional 2025

POLMAN, TAYANG9 --- Siswi kelas Dua Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) Tinambung, Kabupaten Polewali Mandar…

1 hari ago

Pemain Tidola FC Polman, Farhan Kembali Ikut TC Memperkuat Sriwijaya FC

POLMAN, TAYANG9  - Pemain Tidola FC, Kelurahan Darma, Kecamatan Polewali, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Muhammad…

1 hari ago

OTP 37 Mamuju Juara Polman Cup V, Bantai Tidola FC Polman 5-1

POLMAN, TAYANG9 - Tim OTP 37 Kabupaten Mamuju juara turnamen sepak bola antar club se…

2 hari ago