Sapi Kurban Terbesar ke-3 di Indonesia  dari Jokowi Jadi Milik Mamuju

Mamuju – Tayang9 – Kabupaten Mamuju dipastikan terpilih menjadi salah satu dari 9 daerah penerima sapi kurban dari Presiden Joko Widodo, usai pelaksanakan ibadah shalat Idul Adha di Anjungan Pantai Manakarra, Minggu, 11/08/19.

Satu ekor sapi yang diserahkan langsung oleh Sekertaris Provinsi Sulawesi Barat Muhammad Idris tersebut, diterima langsung oleh Bupati Kabupaten Mamuju Habsi Wahid.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Mamuju Habsi Wahid menilai jika itu merupakan suatu rahmat, karena menurutnya ia tidak pernah menyangka jika akan mendapatkan bantuan yang tergolong luar biasa, sehingga ia tidak lupa menyampaikan ucapan terimakasih pada Presiden Joko Widodo yang telah memberi perhatian ke Sulawesi Barat, khusunya Kabupaten Mamuju.

“Ini merupakan rahmat sesungguhnya. Kita tidak pernah pikirkan bahwa kita akan mendapatkan bantuan luar biasa. Tentu kita menyampaikan terimakasih kepada Bapak Presiden dan keluarga yang telah memberikan perhatian kepada kita di Sulbar khusunya Mamuju ini. Semoga dengan pemberian ini kita jadikan motivasi dalam rangka peningkatan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah Subhanahu wa ta’ala,” ungkap Habsi Wahid.

Sementara itu di tempat yang sama, Muhammad Idrus mengatakan, bahwa hal tersebut tidak terjadi secara kebetulan, melainkan merupakan berkah atas keimanan masyarakat Sulawesi Barat.

“Sapi yang diterima oleh Pemerintah Kabupaten Mamuju merupakan sapi terbesar ke 3 di Indonesia yang disumbangkan oleh Presiden dengan berat 1 Ton 50 Kg. Yang mana terbesar pertama di Masjid Istiqlal Jakarta, dan yang kedua di Istana Bogor,” beber Idris.

Untuk diketahui, usai menerima bantuan kemasyarakatan tersebut, Bupati Mamuju menyerahkannya pada pengurus Masjid Suada, untuk dikelola sebagaimana mestinya.(*/FM)

MASDAR KAPPAL

lahir dari keluarga petani, dan kini tengah serius menjadi seorang jurnalis dan penulis baik.

Recent Posts

Kemenag Polman Lantik Enam Kepala KUA Kecamatan

POLMAN, TAYANG9 — Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Imran K. Kesa.…

1 hari ago

Bupati Polman Komitmen Dukung Kerja Non Tahapan Bawaslu

POLMAN, TAYANG9 - H. Syamsul Mahmud Bupati Kabupaten Polewali Mandar (Polman) mengaku menyambut baik ajakan…

2 hari ago

Dukung Kolaborasi Lintas Sektor, BPN Sulbar Turut Memeriahkan HUT POLRI Ke-79

MAMUJU, TAYANG9 - Pada Selasa, 01 Juli 2025, Kepala Bidang Pengendalian Tanah dan Penanganan Sengketa,…

2 hari ago

Siswi SMAN Tinambung Polman, Zalfa Naqiyya Terpilih Calon Paskibraka Nasional 2025

POLMAN, TAYANG9 --- Siswi kelas Dua Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) Tinambung, Kabupaten Polewali Mandar…

2 hari ago

Pemain Tidola FC Polman, Farhan Kembali Ikut TC Memperkuat Sriwijaya FC

POLMAN, TAYANG9  - Pemain Tidola FC, Kelurahan Darma, Kecamatan Polewali, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Muhammad…

3 hari ago

OTP 37 Mamuju Juara Polman Cup V, Bantai Tidola FC Polman 5-1

POLMAN, TAYANG9 - Tim OTP 37 Kabupaten Mamuju juara turnamen sepak bola antar club se…

3 hari ago