Categories: BERITA FOTO

Rekapitulasi Hasil Perolehan Suara Pilbup Polman 2018

SALAH satu anggota PPK dari salah satu kecamatan di Polewali Mandar tengah sibuk mengabadikan momentum rapat pleno rekapitulasi perolehan hasil suara di tingkat kabupaten

SEJUMLAH pihak tampak berpelukan dan berpegangan tangan, tidak sedikit pula yang tampak sumringah. Semoga itu menjadi penanda nyata bahwa, demokrasi di Polewali Mandar kian beranjak dewasa.

Begitulah kira-kira suasana yang bisa dilihat melalui rapat pleno rekapaitulasi hasil pemilihan bupati dan wakil bupati tahun 2018 yang digelar oleh KPU Polewali Mandar di salah satu hotel di Polewali yang berjarak hanya sekitar dua ratusan meter dari perempatan lampu merah Mambulilling arah ke Makassar, Rabu 4 Juli.

“Hari ini tepat pukul 13.35 Wita kita akan bacakan keputusan rapat pleno penetapan hasil perolehan suara pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Polewali Mandar Tahun 2018 disaksikan oleh kita semua,” begitu tuturan yang keluar dari bibir M. Danial Ketua KPU Polman saat memimpin acara resmi pula menentukan siang itu.

Sebelum hasil akhir perolehan suara dibacakan, ketua dan anggota PPK dari 16 kecamatan se-Kabupaten Polewali Mandar secara bergantian membacakan hasil perolehan suara sebagai rekap akhir perolehan dari kecamatan masing-masing dan dicatat langsung diatas papan tulis besar disaksikan oleh semua yang hadir dalam ruangan itu.

Total perlolehan suara dari sekitar 75.10 persen tingkat partipasi pemilih, sebagaimana hasil rekap akhir perolehan adalah, pasangan calon nomor urut 1 Salim-Marwan dengan total perolehan suara 97.889 suara, sedangkan pasangan calon nomor urut 2 AIM-beNAR sebanyak 121.328 suara. Dengan rincian surat suara sah sebanyak, 219.217 suara, suara tidak sah, 2.515 suara dan total suara keseluruhan adalah, 221.732 suara.

Seusai membacakan hasil rekapitulasi kabupaten siang itu, sejumlah pihak kemudian secara bergantian membubuhkan tanda tangan diatas kertas, mulai dari lima komisioner KPU Polman, Panwaslu Polman, dan para saksi dari dua pasangan calon yang ikut berkompetisi pada pemilihan bupati dan wakil bupati kabupaten Polewali Mandar kali ini. Dan dipenghujung acara, sejumlah pihak tampak berfoto bersama dan sisanya berswafoto, berjabat tangan dan berpelukan. Dalam menit berikutnya hujan lebat mengguyur lokasi. Diluar sejumlah hadirin yang hendak bergerak meninggalkan aula lokasi acara itu akhirnya tertahan dan kembali bergurau seraya menunggu hujan reda.[**]

REDAKSI

Koran Online TAYANG9.COM - "Menulis Gagasan, Mencatat Peristiwa" Boyang Nol Pitu Berkat Pesona Polewali Sulbar. Email: sureltayang9@gmail.com Gawai: +62 852-5395-5557

Share
Published by
REDAKSI

Recent Posts

Melalui Pembekalan dan Pelepasan KKN Multimatik, Rektor Unasman Harap Mahasiwa bersama Lembaga Mitra Akselerasi Pembangunan Partisipatif

POLMAN, TAYANG9 - Melalui pembekalan dan pelepasan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Multimatik Program Unasman…

2 hari ago

Perayaan Natal SMKN 1 Sumarorong Berlangsung Hikmat dan Penuh Sukacita

SUMARORONG, TAYANG9 - SMK Negeri 1 Sumarorong Kabupaten Mamasa, melaksanakan kegiatan Perayaan Natal yang diikuti…

2 hari ago

SMKN 1 Sumarorong Gelar Rapat Persiapan PBM Semester Genap TA 2025/2026

SUMARORONG, TAYANG9 — SMKN 1 Sumarorong menggelar rapat Persiapan Proses Belajar Mengajar (PBM) semester genap…

6 hari ago

Tutup Tahun, Bawaslu Polman Helat Rapat Pembinaan Aparatur Jajaran Pengawas Pemilu

POLMAN, TAYANG9 – Dalam rangka melakukan pembenahan dan mengevaluasi kinerja internal jajaran Pengawas Pemilu, Badan…

2 minggu ago

Dari Simbol ke Aksi Kebudayaan

PENGELOLAAN kebudayaan di Sulawesi Barat selama ini cenderung berhenti pada level simbolik. Festival, seremonial, pendataan…

2 minggu ago

Ladang Tari Labada Sukses Gelar Pentas Seni Kreatif II 2025

POLMAN, Tayang9 — Pentas Seni Kreatif II 2025 yang diselenggarakan oleh Ladang Tari Labada sukses…

2 minggu ago