Categories: BERITASTRAIGHT NEWS

Lestarikan Permainan Tradisional, UNASMAN Expo Lombakan Mangasing

UNASMAN EXPO

POLMAN, TAYANG9- Universitas Al Asyariah Mandar menggelar perlombaan Mangasing (gobak sodor) antar mahasiswa,Staff dan Dosen Unasman untuk memeriahkan rangkaian Unasman Expo dan Dies Natalis ke 19 Unasman. Pelestarian permainan tradisional ini diharapkan bisa mengurangi kecanduan gadget sekaligus menjadi wadah silaturrahmi dan mempererat persatuan serta persaudaraan dalam lingkup Unasman dan pastinya menjaga kesehatan karena berlarian di tengah lapangan.

”Ini dalam rangka melestarikan budaya, tapi juga bersifat menyehatkan badan dan memfokuskan konsentrasi pikiran, kognitif, kerja sama saraf-saraf sehingga bisa menjadi orang yang tanggap dan bekerja sama dengan tim,” kata Rektor Unasman Dr. Chuduriah Sahabuddin di depan Aula Prof. Dr. KH. Sahabuddin

Chuduriah Mengatakan bahwa banyaknya permainan tradisional yang dimiliki oleh bangsa kita Indonesia harus dibanggakan dan tetap dilestarikan. Paling tidak dengan perlombaan begini melalui unasman expo, kita juga bangga dengan olahraga olahraga kita yang dulu.

Terpisah Sekretaris Panitia Unasman Expo, Said mengatakan lomba mangasing (gobag sodor) ini adalah salah lomba tradisional yang dimasukan ke dalam cabang lomba pada kegiatan unasman expo 2023 ini. Lomba ini diikuti oleh seluruh prodi yang ada di universitas al asayariah mandar plus termasuk rektorat dengan tujuan menjalin silaturahmi antar sesama sivitas akademika unasman. lomba ini dilaksanakan dengan beberapa kategori yakni putra dan putri. peserta lomba berbaur menjadi satu yang terdiri dari mahasiswa, dosen dan staf. lomba ini diharapkan tetap eksis di tengah banyaknya disrupsi teknologi yang menyebar luas,Ucapnya.

Keseruan dan gelak tawa nampak pada peserta lomba tradisional mangasing yang digelar di depan Aula Prof.Dr. KH. Sahabuddin. Ratusan peserta dalam lingkup unasman turut ambil bagian dalam lomba tradisional mangasing, Keseruan Tak hanya dari para peserta, namun juga suporter yang terus menyanyikan yel-yel dukungan pada timnya.


Sumber. Abid_Humas Unasman

REDAKSI

Koran Online TAYANG9.COM - "Menulis Gagasan, Mencatat Peristiwa" Boyang Nol Pitu Berkat Pesona Polewali Sulbar. Email: sureltayang9@gmail.com Gawai: +62 852-5395-5557

Recent Posts

Perayaan Natal SMKN 1 Sumarorong Berlangsung Hikmat dan Penuh Sukacita

SUMARORONG, TAYANG9 - SMK Negeri 1 Sumarorong Kabupaten Mamasa, melaksanakan kegiatan Perayaan Natal yang diikuti…

14 jam ago

SMKN 1 Sumarorong Gelar Rapat Persiapan PBM Semester Genap TA 2025/2026

SUMARORONG, TAYANG9 — SMKN 1 Sumarorong menggelar rapat Persiapan Proses Belajar Mengajar (PBM) semester genap…

4 hari ago

Tutup Tahun, Bawaslu Polman Helat Rapat Pembinaan Aparatur Jajaran Pengawas Pemilu

POLMAN, TAYANG9 – Dalam rangka melakukan pembenahan dan mengevaluasi kinerja internal jajaran Pengawas Pemilu, Badan…

2 minggu ago

Dari Simbol ke Aksi Kebudayaan

PENGELOLAAN kebudayaan di Sulawesi Barat selama ini cenderung berhenti pada level simbolik. Festival, seremonial, pendataan…

2 minggu ago

Ladang Tari Labada Sukses Gelar Pentas Seni Kreatif II 2025

POLMAN, Tayang9 — Pentas Seni Kreatif II 2025 yang diselenggarakan oleh Ladang Tari Labada sukses…

2 minggu ago

Sertu Bambang Irawan Terima Penghargaan Babinsa Teladan 2025 dari Bupati Polman

POLMAN, Tayang9 – Anggota Koramil 1402-02/Wonomulyo, Sertu Bambang Irawan, menerima Penghargaan Bupati Polewali Mandar Tahun…

2 minggu ago