Categories: BERITASTRAIGHT NEWS

Jelang Pemilu 2019, Ketua Bawaslu Polman Hadiri Apel Besar Gelar Pasukan

TAYANG9-Ketua Bawaslu Polman, Saifuddin menghadiri kegiatan apel besar gelar pasukan potensi masyarakat dalam rangka kesiapan menghadapi kampanye terbuka Pemilu Legislatif, Pemilu Presiden dan Wakil Presiden yang dilaksanakan oleh Kepolisian Resort Kabupaten Polewali Mandar, Jumat 22 Maret 2019.

Kegiatan yang digelar secara serentak dan massif di seluruh Indonesia baik di tingkat provinsi maupun kabupaten itu, selain dihadiri Ketua Bawaslu Polman, dihadiri pula TNI, Polres, Satpol PP, Damkar, Dishub, Polisi kehutanan, Linmas, Orari, Pemerintah Daerah, KPU serta sejumlah organisasi kemahasiswaan, pemuda dan masyarakat se-Kabupaten Polewali Mandar.

Kegiatan berlangsung di Lapangan Pancasila Kecamatan Polewali itu, dipimpin langsung oleh Kepala Kepolisian Resort Polewali Mandar dan Dandim 1402 Polewali Mamasa yang dimulai dengan gladi apel persiapan pada pukul 08.45, dilanjutkan acara pembukaan, diantaranya laporan komandan apel, pemeriksaan pasukan, persiapan penyematan pita pengamanan oleh pimpinan apel, pembacaan Ikrar Pengamanan Swakarsa Indonesia diikuti oleh peserta apel dan berbunyi sebagai berikut,

“Kami adalah mitra TNI Polri yang merupakan masyarakat Indonesia yang peduli keamanan ketertiban masyarakat serta peduli keutuhan NKRI yang berdasarkan dan UUD 1945, berikrar, pertama Mendukung tugas TNI-Polri dalam rangka menjaga keutuhan NKRI dan menjaga keamanan ketertiban masyarakat. Kedua, mendukung tugas-tugas TNI Polri dalam memberantas hoax dan ujaran kebencian. Empat, mendukung Tugas-tugas TNI Polri dalam menyukseskan Pemilu 2019 yang aman dan damai”.

Dalam amanat pimpinan apel, Kapolres Polewali Mandar membacakan sambutan Menkopolhukam.

Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan, sejumlah point penekanan untuk dipedomani bersama dalam pengamanan Pemilu serentak tahun 2019.

Adapun bunyi poin penekanannya, pertama Pahami bahwa tugas pengamanan pemilu serentak tahun 2019 ini adalah kehormatan dan kebanggan yang tidak dapat dinilai dengan apapun sekligus insya Allah menjadi amal ibadah yang akan mendapatkan balasan pahala dari Allah SWT bila kita laksanakan tulus dan ikhlas. Kedua, jalin sinergitas antara unsur pemerintah, TNI Polri dan seluruh komponen masyarakat guna mewujudkan kelancaran, keamanan pelaksanaan tugas. Empat segera kenali, cari, temukan dan atasi, serta netralisir potensi kerawanan agar tidak berkembang dan menggangu penyelenggaraan pemilu serentak tahun 2019, serta tindak tegas sesuai aturan hukum yang berlaku terhadap pihak-pihak yang mencoba mengganggu kelancaran pemilu serentak 2019.

Kelima, babinsa dan Babinkantibmas harus mampu ikut serta menenangkan masyarakat agar tidak resah dengan menyebarnya berita-berita hoax serta menguatnya politik identitas yang dapat mengerus intgrasi bangsa.

Dan yang keenam, inventarisir dan berkoordinasi dengan tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda serta tokoh masyarakat untuk memberikan rasa tenang kepada masyarakat sehingga masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan aman.

Selanjutnya pembacaan doa dan dilakukan softworks/konvoi peserta apel dengan menggunakan kendaraan.

REDAKSI

Koran Online TAYANG9.COM - "Menulis Gagasan, Mencatat Peristiwa" Boyang Nol Pitu Berkat Pesona Polewali Sulbar. Email: sureltayang9@gmail.com Gawai: +62 852-5395-5557

Recent Posts

Pemain Tidola FC Polman, Farhan Kembali Ikut TC Memperkuat Sriwijaya FC

POLMAN, TAYANG9  - Pemain Tidola FC, Kelurahan Darma, Kecamatan Polewali, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Muhammad…

2 jam ago

OTP 37 Mamuju Juara Polman Cup V, Bantai Tidola FC Polman 5-1

POLMAN, TAYANG9 - Tim OTP 37 Kabupaten Mamuju juara turnamen sepak bola antar club se…

19 jam ago

Suara Tuhan di Antara Denting Sendok dan Senyuman

DISELA riuhnya lagu pujian dan tawa anak-anak yang memenuhi jalanan kampung Tabone pada perhelatan pekan…

2 hari ago

Tabone: Dari Kampung Sunyi ke Pusat Rohani

DIBALIK lekukan pegunungan nan indah serta jalanan kecil yang tenang, Kelurahan Tabone biasanya dikenal sebagai…

2 hari ago

Pelantikan Pejabat Eselon II Sulbar Tertahan, SDK Kritik Proses di BKN

MAMUJU, TAYANG9 – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Pemprov Sulbar) hingga kini masih menanti turunnya Persetujuan…

2 hari ago

Pawai Ta’aruf Tahun Baru Islam 1447 H Warnai Semangat Hijrah di Mamuju

MAMUJU, TAYANG9 – Semangat perubahan dan kebangkitan terasa kuat menyelimuti langit Mamuju saat ribuan warga…

3 hari ago