Habsi Wahid dan Cahaya Mandar Berkibar di Festival Sandeq Race 2019

Mamuju – Tayang9 – Perahu sandeq Cahaya Mandar yang disponsori oleh Bupati Mamuju Habsi Wahid berhasil memimpin Etape ke IV Deking-Mamuju, pada pelaksanaan Festival Sandeq Race Sulawesi Barat 2019 yang mengangkat tema “Lautmu Hidupku” Kamis,15/08/19.

Dinobatkannya perahu sandeq Cahaya Mandar yang disponsori oleh Habsi Wahid sebagai pemenang, setelah sukses mengungguli lawan-lawannya.yakni Mandala Bintang Timur, yang di sponsori oleh Kemenpora Imam Nahrawi menempati posisi kedua. Sementara posisi ketiga ditempati oleh Merpati Putih disponsori oleh Sekda Provinsi Sulawesi Barat Muhammad Idris, ke empat AIM Benar yang di sponsori oleh Bupati Polewali Mandar Andi Ibrahim Masdar, serta menyusul Diposisi Kelima Cahaya Reski yang disponsori oleh BKKBN Sulawesi Barat Rita Mariani.

Bupati Mamuju yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Suaib dalam sambutannya, menyampaikan ucapan selamat datang  Bumi Manakarra,pada semua peserta lomba dan Selamat kepada para pemenang.

“Festival Sandeq Race atau yang kita kenal dengan lomba perahu Sandeq yang sudah berlangsung puluhan tahun di tanah Mandar ini dan menjadi salah satu budaya maritim yang menarik dan elok di tonton. Lomba perahu layar tradisional Mandar ini sudah terkenal ke penjuru dunia dan masuk dalam daftar 100 event Nasional, karenanya Festival ini harus terus kita pertahankan dan tingkatkan sebagai salah satu kearifan lokal di Tanah Mandar,” ucap Suaib.

Sementara Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Barat Farid Wajdi, mengaku sangat mengapresiasi dan berterimakasih pada Pemkab di 5 Kabupaten, khsususnya Mamuju, karena telah memberi support terhadap pelaksanaan sandeq race.

“Saya mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah di lima Kabupaten Sulbar terkhusus Kabupaten Mamuju yang banyak mensupport pelaksanaan kegiatan ini” ungkap Farid Wajdi.

Selain itu ia juga menambahkan, bahwa gelaran festival sandeq harus tetap dipertahankan, mengingat hal tersebut merupakan warisan budaya masyarakat mandar yang memiliki keunikan dan tidak ada duanya.

“Sandeq Race ini harus kita pertahankan, yang pertama ini adalah satu-satunya warisan kebudayaan masyarakat mandar, yang paling unik dan tidak ada duanya di seluruh dunia,dan kalau bukan kita yang melestarikan siapa lagi. Sudah banyak peneliti yang datang mempelajari Sandeq, kita akan mengatakan bahwa Sandeq akan hidup di Sulawesi Barat” tutupnya.

Untuk diketahui, festival Sandeq Race Sulawesi Barat 2019. resmi dimulai di Kabupaten Polewali Mandar, di Pantai Bahari 08 Agustus 2019 lalu, yang di dahului pelaksanaan lomba segitiga Polewali. Denga rangkaian keseluruhan pelaksanaan di Tanggal 07 – 16 Agustus 2019, yang terdiri dari Empat etape diantaranya etape I Polman-Majene, etape II Majene-Sendana, etape III Sendana-Deking dan etape IV Deking-Mamuju.(HMS/FM)

MASDAR KAPPAL

lahir dari keluarga petani, dan kini tengah serius menjadi seorang jurnalis dan penulis baik.

Recent Posts

Melalui Pembekalan dan Pelepasan KKN Multimatik, Rektor Unasman Harap Mahasiwa bersama Lembaga Mitra Akselerasi Pembangunan Partisipatif

POLMAN, TAYANG9 - Melalui pembekalan dan pelepasan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Multimatik Program Unasman…

13 jam ago

Perayaan Natal SMKN 1 Sumarorong Berlangsung Hikmat dan Penuh Sukacita

SUMARORONG, TAYANG9 - SMK Negeri 1 Sumarorong Kabupaten Mamasa, melaksanakan kegiatan Perayaan Natal yang diikuti…

1 hari ago

SMKN 1 Sumarorong Gelar Rapat Persiapan PBM Semester Genap TA 2025/2026

SUMARORONG, TAYANG9 — SMKN 1 Sumarorong menggelar rapat Persiapan Proses Belajar Mengajar (PBM) semester genap…

5 hari ago

Tutup Tahun, Bawaslu Polman Helat Rapat Pembinaan Aparatur Jajaran Pengawas Pemilu

POLMAN, TAYANG9 – Dalam rangka melakukan pembenahan dan mengevaluasi kinerja internal jajaran Pengawas Pemilu, Badan…

2 minggu ago

Dari Simbol ke Aksi Kebudayaan

PENGELOLAAN kebudayaan di Sulawesi Barat selama ini cenderung berhenti pada level simbolik. Festival, seremonial, pendataan…

2 minggu ago

Ladang Tari Labada Sukses Gelar Pentas Seni Kreatif II 2025

POLMAN, Tayang9 — Pentas Seni Kreatif II 2025 yang diselenggarakan oleh Ladang Tari Labada sukses…

2 minggu ago