Categories: BERITASTRAIGHT NEWS

Habsi Kembalikan Formulir Pendaftaran ke Gerindra

Mamuju – Tayang9 – Bakal calon petahana Bupati Kabupaten Mamuju Habsi Wahid, secara resmi mengembalikan formulir pendaftarannya ke Baleksi Partai Gerindra Sulawesi Barat, di Kantor DPD Partai Gerindra Sulbar, Jum’at,15/11/19.

Kehadiran rombongan dari bakal calon petahana itu, dipimpin Sekertaris DPW Partai NasDem Sulawesi Barat Jayadi, serta diterima langsung oleh Koordinator Baleksi DPD Partai Gerindra Sulbar Syahrir Hamdani, beserta jajaran Baleksi calon Bupati.

Koordinator Baleksi DPD Partai Gerindra Sulbar Syahrir Hamdani dalam sambutannya mengatakan, bahwa dibentuknya badan seleksi tersebut berdasarkan hasil rekomendasi Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) beberapa waktu lalu.

“Saya mau sampaikan bahwa, Baleksi ini agak terlambat dibentuk, karena adanya rekomendasi hasil Rapimnas,” ucap Syahrir Hamdani.

Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Sulbar itu juga menambahkan, adapun para bakal calon yang resmi mendaftar di tingkat DPC, sebelum keluarnya rekomendasi Rapimnas, secara keseluruhan akan tetap diakomodir.

“Yang mendaftar sebelum rapimnas, dan sesudah rapimnas, Itu dua- dua nya kami akomodir,” jelasnya.

Lebih lanjut Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat tersebut juga menuturkan, bahwa untuk proses penentuan arah rekomendasi di internal partai besutan Prabowo Subianto itu, sepenuhnya ditentukan di tingkat DPP.

“Keputusan final kepada siapa rekomendasi ditujukan, itu ditentukan oleh pusat. Mudahan – mudahan kita jodoh dengan NasDem,” tutupnya.

Sementara itu di tempat yang sama, Sekertaris DPW Partai NasDem Sulawesi Barat Jayadi berharap, seluruh partai politik nantinya dapat bersama – sama dengan petahana dalam hal ini Habsi Wahid, pada Pilkada Mamuju 2020 mendatang.

“Jadi harapan kita tentu mau mengajak semua partai – partai politik untuk bersama – sama dengan incumbet, tidak ada partai politik yang merasa kita tinggalkan. Na ketika kita bersama – sama,.itu sangat berbeda ketika kita sendirian,” ungkap Jayadi.

Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat itu juga menambahkan, bahwa pihaknya sangat berharap partai Gerindra di masa mendatang, dapat bersama – sama dengan pasangan Habsi – Irwan, dalam membangun Kabupaten Mamuju.

“Jadi harapan kita bisa bersama Gerindra ini, untuk menata Mamuju lebih baik dan lebih maju lagi kedepan,” tutupnya.(FM)

MASDAR KAPPAL

lahir dari keluarga petani, dan kini tengah serius menjadi seorang jurnalis dan penulis baik.

Recent Posts

KWMSB Bentuk Kepengurusan di Yogyakarta dan Jawa Tengah

Yogyakarta,Tayang9 — Kerukunan Wanita Mandar Sulawesi Barat (KWMSB) resmi melantik kepengurusan wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta…

15 jam ago

KKN MULTITEMATIK PUMD UNASMAN Gelar Seminar Program Kerja di Desa Tandassura, Gandeng Bawaslu sebagai Mitra Edukasi Demokrasi

Polman, Tayang9 — Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Multitematik PUMD Universitas Al Asyariah Mandar (UNASMAN)…

1 hari ago

Belajar Hilirisasi Kakao di Gunungkidul, Ketum KWMSB: Potensi Besar Ada di Sulbar

YOGYAKARTA,TAYANG9 - Penguatan organisasi dalam bidang kewirausahaan menjadi salah satu fokus utama kunjungan studi ini.…

2 hari ago

SiDea Mobile: Menjawab Transformasi Digital, Memudahkan Pelayanan Publik

POLMAN, TAYANG9 - Sistem Informasi Desa Smart (SiDea Mobile) Launching pada Peringatan Hari Desa Nasional…

4 hari ago

Melalui Pembekalan dan Pelepasan KKN Multimatik, Rektor Unasman Harap Mahasiwa bersama Lembaga Mitra Akselerasi Pembangunan Partisipatif

POLMAN, TAYANG9 - Melalui pembekalan dan pelepasan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Multimatik Program Unasman…

1 minggu ago

Perayaan Natal SMKN 1 Sumarorong Berlangsung Hikmat dan Penuh Sukacita

SUMARORONG, TAYANG9 - SMK Negeri 1 Sumarorong Kabupaten Mamasa, melaksanakan kegiatan Perayaan Natal yang diikuti…

1 minggu ago