Categories: BERITASTRAIGHT NEWS

Dirkrimum Polda Sulbar Gelar Rakor Penanganan Kekerasan Anak dan Perempuan

Mamuju – Tayang9 – Dalam rangka menyikapi persoalan kasus kekerasa terhadap perempuan dan anak, agar penanganannya lebih profesional, Direktorat Reserse Krimunal Umum (Dirkrimum) Polda Provinsi Sulawesi Barat, menggelar Rapat Koordinasi (rakor) penyusunan standar Operasional prosedur (SOP), di Ruang Rapat Direskrimum Polda Sulbar, Selasa, 13/08/19.

Direktur Krimum Polda Sulbar Kombes Pol I Nyoman Artana mengatakan, banyaknya laporan terkait kekerasan terhadap perempuan dan anak, menjadi suatu keharusan bagi pihaknya, untuk membuat langkah kebijakan yang tepat untuk menyelesaikan persoalan itu.

“Untuk itu melalui kegiatan ini, diharapkan langkah penanganan terhadap kasus Kekerasan terhadap perempuan dan anak, akan lebih terarah, jelas, profesional dan terpercaya,” ucap Kombes Pol I Nyoman Artana.

Selain itu ia juga menambahkan, di Indonesia sendiri penanganan kasus kekerasan khsususnya terhadap anak dan perempuan, menjadi sesuatu yang prioritas.

“Di Indonesia, penanganan kekerasan menjadi satu dari tiga prioritas utama pembangunan pemberdayaan perempuan Program Three Ends, yakni mengakhiri kekerasan terhadap perempuan dan anak,” tutupnya.

Untuk diketahui, Rakoor yang dipimpin langsung oleh Direktur Krimum Polda Sulbar Kombes Pol I Nyoman Artana tersebut, dihadiri oleh bagian pisikolog SDM Polda Sulbar, serta personil krimum yang dilibatkan.(*/FM)

MASDAR KAPPAL

lahir dari keluarga petani, dan kini tengah serius menjadi seorang jurnalis dan penulis baik.

Recent Posts

Dukung Kolaborasi Lintas Sektor, BPN Sulbar Turut Memeriahkan HUT POLRI Ke-79

Tayang9 - Pada Selasa, 01 Juli 2025, Kepala Bidang Pengendalian Tanah dan Penanganan Sengketa, Bambang…

6 jam ago

Siswi SMAN Tinambung Polman, Zalfa Naqiyya Terpilih Calon Paskibraka Nasional 2025

POLMAN, TAYANG9 --- Siswi kelas Dua Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) Tinambung, Kabupaten Polewali Mandar…

10 jam ago

Pemain Tidola FC Polman, Farhan Kembali Ikut TC Memperkuat Sriwijaya FC

POLMAN, TAYANG9  - Pemain Tidola FC, Kelurahan Darma, Kecamatan Polewali, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Muhammad…

18 jam ago

OTP 37 Mamuju Juara Polman Cup V, Bantai Tidola FC Polman 5-1

POLMAN, TAYANG9 - Tim OTP 37 Kabupaten Mamuju juara turnamen sepak bola antar club se…

1 hari ago

Suara Tuhan di Antara Denting Sendok dan Senyuman

DISELA riuhnya lagu pujian dan tawa anak-anak yang memenuhi jalanan kampung Tabone pada perhelatan pekan…

2 hari ago

Tabone: Dari Kampung Sunyi ke Pusat Rohani

DIBALIK lekukan pegunungan nan indah serta jalanan kecil yang tenang, Kelurahan Tabone biasanya dikenal sebagai…

3 hari ago