Categories: BERITA

Diduga Gadaikan Motor Tanpa Izin, Pria di Sumberjo Wonomulyo Diamankan Polisi

POLMAN, TAYANG9 – Personel Polsek Wonomulyo bergerak cepat mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) atas dugaan tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang terjadi di Desa Sumberjo, Kecamatan Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar, Senin (30/06/2025).

Kejadian tersebut dilaporkan oleh warga Pada hari Senin tanggal 30 Juni 2025 Kejadian tersebut terjadi pada Hari Minggu tanggal 29 Juni 2025 sekitar pukul 18.00 wita saksi Sulaeman (62) hendak berangkat ke masjid untuk menunaikan ibadah sholat magrib namun pada saat ingin menggunakan R2 suzuki Nex tidak bisa menyala di karenakan kehabisan bahan bakar lalu saksi meninggalkan R2 tersebut untuk berangkat ke masjid. 

Sekitar pukul 19.30 wita saksi menanyakan tentang R2 tersebut melalui via telpon namun korban Marwiah tidak mengetahui hal tersebut. 

Korban Marwiah (39) yang langsung mencurigai terduga pelaku HS (35) langsung mendatangi kediaman terduga pelaku dan menanyakan perihal kendaraan tersebut, Husain mengakui bahwa kendaraannya telah di gadaikan.

Dengan tidak terimanya atas apa yang telah di lakukan oleh terduga pelaku, korban mendatangi mako polsek wonomulyo untuk melaporkan kejadian tersebut.

Personel Polsek Wonomulyo segera bergerak cepat menuju lokasi untuk melakukan olah TKP dan mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi.

Kapolsek Wonomulyo AKP Sandy Indrajatiwiguna, menyampaikan bahwa pihaknya akan melakukan penyelidikan lebih lanjut guna mengungkap pelaku di balik kasus ini. 

Ia juga mengimbau masyarakat untuk lebih waspada dan memastikan kendaraan dalam kondisi terkunci ganda saat diparkir.

Hingga saat ini, proses penyelidikan dan penyidikan masih berlangsung, dan pihak kepolisian mengamankan Terduga Pelaku HS di Polsek Wonomulyo untuk menjalani Proses Sesuai dengan Peraturan yang berlaku.(*) 

ANDI BASO IAN

Santri Kehidupan yang Sedang Belajar Menulis

Recent Posts

Melalui Pembekalan dan Pelepasan KKN Multimatik, Rektor Unasman Harap Mahasiwa bersama Lembaga Mitra Akselerasi Pembangunan Partisipatif

POLMAN, TAYANG9 - Melalui pembekalan dan pelepasan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Multimatik Program Unasman…

2 jam ago

Perayaan Natal SMKN 1 Sumarorong Berlangsung Hikmat dan Penuh Sukacita

SUMARORONG, TAYANG9 - SMK Negeri 1 Sumarorong Kabupaten Mamasa, melaksanakan kegiatan Perayaan Natal yang diikuti…

20 jam ago

SMKN 1 Sumarorong Gelar Rapat Persiapan PBM Semester Genap TA 2025/2026

SUMARORONG, TAYANG9 — SMKN 1 Sumarorong menggelar rapat Persiapan Proses Belajar Mengajar (PBM) semester genap…

4 hari ago

Tutup Tahun, Bawaslu Polman Helat Rapat Pembinaan Aparatur Jajaran Pengawas Pemilu

POLMAN, TAYANG9 – Dalam rangka melakukan pembenahan dan mengevaluasi kinerja internal jajaran Pengawas Pemilu, Badan…

2 minggu ago

Dari Simbol ke Aksi Kebudayaan

PENGELOLAAN kebudayaan di Sulawesi Barat selama ini cenderung berhenti pada level simbolik. Festival, seremonial, pendataan…

2 minggu ago

Ladang Tari Labada Sukses Gelar Pentas Seni Kreatif II 2025

POLMAN, Tayang9 — Pentas Seni Kreatif II 2025 yang diselenggarakan oleh Ladang Tari Labada sukses…

2 minggu ago