Categories: BERITA

Besok, Baznas Polman Hadirkan Bupati AIM di Acara Penyerahkan Bantuan Penerima Manfaat

Ketua Baznas Polman, Nur Rachman bersama beberapa pengurus Baznas Polman lainnya

Tayang9.com, Polman- Besok, tepatnya Senin (12/2), Badan Amil Zakat (Baznas) Kabupaten Polewali Mandar akan mengahadirkan Bupati Polman Andi Ibrahim Masdar (AIM) di acara penyerahan bantuan kepada kelompok usaha dan masyarakat Polman penerima manfaat yang bertempat di Kantor Baznas Polman, kelurahan Pekkabata, kecamatan Polewali.

“Jadi kami terpanggil untuk mengundang bapak Bupati dalam rangka penyerahan bantuan kepada penerima manfaat penjual gogos yang ada di Tumpiling dibawah binaan Baznas kabupaten Polman, sekaligus untuk memberikan arahan,” ungkap Nur Rachman ketua Baznas Polman saat di konfirmasi via What sapp, minggu malam (11/2).

Lanjutnya, adapun beberapa bantuan yang nantinya akan di serahkan berupa Al-Quran, alat perbengkelan, alat nelayan, mesin jahit untuk kategori tunanetra.

“11 TPA yang kami bantu al-quran dan Iqra. Bengkel las Dico satu orang kami bantu Kompresor, nelayan satu orang kami bantu mesin katinting. Penjahit satu orang kami bantu mesin jahit singer 24 pola jahitan. Dan satu orang tunanetra yang bisa menulis braille dll,” tambah Nur Rachman.

Ia juga menyampaikan terimah kasih kepada semua pihak yang telah ikut berpartisipasi untuk ber infak, memberikan hartanya kepada penerima zakat yang di kelola oleh Baznas Polman

“Ini kami lakukan sebagai bentuk ucapan terima kasih atas partisipasi ASN muslim Pemda kabupaten Polewali mandar yang selama ini tiap bulannya ber Infaq ke Kantor Baznas kab. Polman semoga bermanfaat dan berberkah apa yang saudara 2 ASN keluar kan dari gajinya selama ini,” tutup Nur Rachman

NASRUL MASSE

Anak pelaut yang ingin menulis dan membaca di daratan.

Recent Posts

Suara Tuhan di Antara Denting Sendok dan Senyuman

DISELA riuhnya lagu pujian dan tawa anak-anak yang memenuhi jalanan kampung Tabone PADA perhelatan pekan…

13 jam ago

Tabone: Dari Kampung Sunyi ke Pusat Rohani

DIBALIK lekukan pegunungan nan indah serta jalanan kecil yang tenang, Kelurahan Tabone biasanya dikenal sebagai…

23 jam ago

Pelantikan Pejabat Eselon II Sulbar Tertahan, SDK Kritik Proses di BKN

MAMUJU, TAYANG9 – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Pemprov Sulbar) hingga kini masih menanti turunnya Persetujuan…

1 hari ago

Pawai Ta’aruf Tahun Baru Islam 1447 H Warnai Semangat Hijrah di Mamuju

MAMUJU, TAYANG9 – Semangat perubahan dan kebangkitan terasa kuat menyelimuti langit Mamuju saat ribuan warga…

1 hari ago

Cegah Sengketa Pertanahan, Menteri Nusron Ajak Kepala Daerah Sosialisasikan Pemasangan Tanda Batas Tanah

SUMEDANG, TAYANG9 - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid, mengajak…

1 hari ago

OTP 37 Mamuju Melaju Final Polman Cup V, Kandaskan Makmur Jaya Enrekang 4-2

POLEWALI MANDAR, TAYANG9 - Tim OTP 37 Kabupaten Mamuju, melaju final turnamen sepak bola antar…

2 hari ago