Categories: BERITA

Berhasil Damaikan Kasus Penganiayaan, Bhabinkamtibmas Sidodadi Dapat Apresiasi Dari Kapolsek Wonomulyo

POLMAN, TAYANG9 – Bhabinkamtibmas Kelurahan Sidodadi, Polsek Wonomulyo, Bripka Aswar Syam, S.H., berhasil menyelesaikan kasus penganiayaan melalui pendekatan problem solving atau penyelesaian secara kekeluargaan, Minggu (22/6/2025).

Kasus tersebut bermula saat Badaruddin (pihak pertama) mendatangi kos-kosan milik Fatmani Reza (pihak kedua) di Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Wonomulyo. Kedatangan itu memicu pertengkaran mulut, yang kemudian berujung pada tindakan kekerasan berupa tamparan dari pihak pertama kepada pihak kedua.

Merasa keberatan atas tindakan tersebut, Fatmani Reza melaporkan kejadian itu kepada Bhabinkamtibmas.

Menanggapi laporan tersebut, Bripka Aswar Syam segera melakukan langkah mediasi guna mencegah konflik berkembang lebih lanjut. Dengan mengedepankan pendekatan humanis dan komunikasi dua arah, ia mempertemukan kedua belah pihak untuk mencari solusi damai.

Hasil mediasi menunjukkan bahwa kedua belah pihak sepakat untuk menyelesaikan permasalahan secara kekeluargaan di aula Polsek Wonomulyo, tanpa melanjutkan ke proses hukum.

Kapolsek Wonomulyo, AKP Sandy Indrajatiwiguna, mengapresiasi langkah cepat yang diambil Bhabinkamtibmas dalam menangani persoalan tersebut.

“Upaya seperti ini sangat efektif untuk menciptakan suasana aman dan damai di lingkungan masyarakat. Kami akan terus mendorong personel Bhabinkamtibmas agar aktif menjalankan tugas pembinaan dan penyelesaian masalah secara preventif,” ujarnya.

Warga Kelurahan Sidodadi pun menyambut baik penyelesaian damai tersebut dan berharap pendekatan serupa dapat terus diterapkan dalam menghadapi berbagai persoalan sosial lainnya.(*/BS)

ANDI BASO IAN

Santri Kehidupan yang Sedang Belajar Menulis

Recent Posts

Melalui Pembekalan dan Pelepasan KKN Multimatik, Rektor Unasman Harap Mahasiwa bersama Lembaga Mitra Akselerasi Pembangunan Partisipatif

POLMAN, TAYANG9 - Melalui pembekalan dan pelepasan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Multimatik Program Unasman…

2 jam ago

Perayaan Natal SMKN 1 Sumarorong Berlangsung Hikmat dan Penuh Sukacita

SUMARORONG, TAYANG9 - SMK Negeri 1 Sumarorong Kabupaten Mamasa, melaksanakan kegiatan Perayaan Natal yang diikuti…

20 jam ago

SMKN 1 Sumarorong Gelar Rapat Persiapan PBM Semester Genap TA 2025/2026

SUMARORONG, TAYANG9 — SMKN 1 Sumarorong menggelar rapat Persiapan Proses Belajar Mengajar (PBM) semester genap…

4 hari ago

Tutup Tahun, Bawaslu Polman Helat Rapat Pembinaan Aparatur Jajaran Pengawas Pemilu

POLMAN, TAYANG9 – Dalam rangka melakukan pembenahan dan mengevaluasi kinerja internal jajaran Pengawas Pemilu, Badan…

2 minggu ago

Dari Simbol ke Aksi Kebudayaan

PENGELOLAAN kebudayaan di Sulawesi Barat selama ini cenderung berhenti pada level simbolik. Festival, seremonial, pendataan…

2 minggu ago

Ladang Tari Labada Sukses Gelar Pentas Seni Kreatif II 2025

POLMAN, Tayang9 — Pentas Seni Kreatif II 2025 yang diselenggarakan oleh Ladang Tari Labada sukses…

2 minggu ago