Categories: ADVETORIAL

Wakil Ketua DPRD Majene Serahkan Bibit Tanaman Produktif

Majene, Tayang9 – Dalam rangka melestarikan lingkungan hidup agar kembali asri dan sehat pada Kamis (09/12) dilakukan penyerahan bibit tanaman produktif di Kantor DLHK Majene.

Penyerahan bibit tanaman tersebut merupakan pokok-pokok pikiran dari Wakil Ketua I DPRD Majene, Adi Akhsan dan Anggota DPRD Majene HM Yahya Nur.

Dalam kegiatan penyerahan bibit tanaman tersebut, Kadis LHK Majene, Sudirman, mengatakan tanaman yang diserahkan berupa tanaman mangga, ketapang kencana serta bibit kopi.

“Kegiatan ini sebagai wujud rasa terima kasih kepada para Lurah, Kades dan Kepala Sekolah yang telah banyak membantu dalam hal pengurangan sampah dan menjaga kebersihan lingkungan”, ungkapnya dalam pertemuan.

Ia juga menyampaikan jika beberapa waktu yang lalu, aparat gabungan Pemerintah, TNI–Polri turun langsung ke lapangan, sebagai langkah antisipasi untuk menyikapi kondisi alam dan cuaca yang cukup ekstrim serta membersihkan sisa banjir yang tersebar dibeberapa ruas dan tempat di Kabupaten Majene.

Dirinya juga mengatakan jika Kantor DLHK Majene dalam pelayanan yang diberikan kepada masyarakat belum maksimal terkait penanganan kebersihan.

” Insha Allah kedepannya kami akan tetap berupaya untuk dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Majene ” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Sekertaris Daerah Majene Ardiansyah yang juga turut hadir, merasa bersyukur karena melalui kegiatan tersebut, akan lebih memperkuat kepedulian terhadap lingkungan.

“Menanam pohon merupakan amal jariah, sama halnya dengan menyumbang ke Masjid. Karena pohon ini bermanfaat bagi masyarakat banyak, ucapnya.

Selain itu, lanjut Ardiansyah, akan mengajarkan kepada diri bagaimana berbuat bagi kemaslahatan ummat.

”Penting kita terapkan kepada anak anak kita dirumah dan disekolah bila kita dapat mempersembahkan lingkungan yang bersih, maka pahalanya akan kita peroleh dikemudian hari ” jelasnya.

Turut hadir Kadis. Kelautan & Perikanan Majene, Para Lurah dan Kades se Kec. Banggae dan Banggae Timur, Para Kepala Sekolah se Kec. Banggae dan Banggae Timur dan Relawan siaga 86. (HmsMajene/**)

REDAKSI

Koran Online TAYANG9.COM - "Menulis Gagasan, Mencatat Peristiwa" Boyang Nol Pitu Berkat Pesona Polewali Sulbar. Email: sureltayang9@gmail.com Gawai: +62 852-5395-5557

Recent Posts

PGRI Cabang Wonomulyo Peringanti Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke 80

POLEWALI MANDAR, TAYANG9 - Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Cabang Wonomulyo, peringanti Hari Guru Nasional…

2 hari ago

Tingkatkan Komunikasi dan Literasi Siswa dalam Pembelajaran, SMKN 1 Sumarorong Laksanakan Workshop Berbagi Praktik Baik

SUMARORONG, TAYANG9 - SMK Negeri 1 Sumarorong hari ini sukses melaksanakan Workshop dalam rangka kegiatan…

3 hari ago

Meriah, SMKN 1 Sumarorong Gelar Upacara Hari Guru Nasional ke-80

SUMARORONG, TAYANG9 - SMKN 1 Sumarorong menggelar upacara peringatan Hari Guru Nasional ke-80 pada Selasa,…

3 hari ago

Bawaslu Polman Peroleh Anugerah Badan Publik Informatif

MAMUJU, TAYANG9 - Setelah melewati proses penilaian monitoring dan evaluasi, akhirnya Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar…

6 hari ago

Workshop Penguatan Tupoksi Wali Kelas Digelar di SMKN 1 Sumarorong

SUMARORONG, TAYANG9 – SMK Negeri 1 Sumarorong melaksanakan workshop penguatan tugas pokok dan fungsi (tupoksi)…

7 hari ago

Dua Kordiv Bawaslu Polman Didapuk Menjadi Moderator P2P Daring Bawaslu Sulawesi Barat

MAMUJU, TAYANG9 - Pendidikan Pengawasan Partisipatif (P2P) yang diselenggarakan dalam jaringan (daring) dan melibatkan sejumlah…

7 hari ago