Soal SPT Tahunan, Bupati Mamuju Himbau Aparatnya Jadi Contoh

Mamuju – Tayang9 – Dalam rangka pelaksanaan pekan panutan penyampaian SPT Tahunan PPH orang pribadi Tahun 2018, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Mamuju menyambangi Ruang Kerja Bupati Kabupaten Mamuju, Senin,25/02/19.

Dalam kesempatannya Bupati Habsi Wahid menghimbau seluruh aparatur pemerintah dilingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mamuju, agar dapat menjadi panutan bagi seluruh maysarakat dalam menyampaikan SPT.

“Oleh karenanya saya menghimbau kepada selurut aparat Pemerintah Kabupaten Mamuju mari menjadi contoh, menjadi panutan agar kita selaku aparat ini bisa dicontoh oleh masyarakat untuk menyampaikan SPT tahunan kita tepat waktu,”ucap Habsi Wahid.

Sementara itu ditempat yang sama, Kepala KPP Pratama Mamuju Hadinengrat Nusantoro, menuturkan, sejak beberapa tahun lalu, Direktorat Jenderal (Dirjen) Pajak sudah menyediakan cara penyampaian SPT secara online melalui E-filing.

“E-filing adalah penyampaian secara elektronik yang berbasis dengan internet. Jadi setiap masyarakat bisa menggunakan internet, bahkan menggunakan HP untuk mengakses kepada website Direktorat Jenderal Pajak di DJP online itu bisa melakukan pengisian SPT tahunan secara mandiri jadi tidak perlu ke Kantor KPP lagi untuk bayar pajak,” ungkap Hadinengrat Nusantoro.

Selain itu ia juga menambahkan, apabila masih ada masyarakat yang menemui kesulitan dalam menyampaikan SPT secara E-filing, pihaknya siap membantu pada tempat layanan di Kantor Pelayanan Pajak, dan pos pelayanan pajak.

“Harapannya nanti ini menjadi pembelajaran bagi masyarakat, jadi mungkin tahun depan sudah bisa melakukan secara mandiri,” tutupnya.(Advetorial ini hasil kerjasama dengan Pemkab Mamuju,melalui dinas kominfo dan persandian)

MASDAR KAPPAL

lahir dari keluarga petani, dan kini tengah serius menjadi seorang jurnalis dan penulis baik.

Recent Posts

Melalui Pembekalan dan Pelepasan KKN Multimatik, Rektor Unasman Harap Mahasiwa bersama Lembaga Mitra Akselerasi Pembangunan Partisipatif

POLMAN, TAYANG9 - Melalui pembekalan dan pelepasan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Multimatik Program Unasman…

20 jam ago

Perayaan Natal SMKN 1 Sumarorong Berlangsung Hikmat dan Penuh Sukacita

SUMARORONG, TAYANG9 - SMK Negeri 1 Sumarorong Kabupaten Mamasa, melaksanakan kegiatan Perayaan Natal yang diikuti…

2 hari ago

SMKN 1 Sumarorong Gelar Rapat Persiapan PBM Semester Genap TA 2025/2026

SUMARORONG, TAYANG9 — SMKN 1 Sumarorong menggelar rapat Persiapan Proses Belajar Mengajar (PBM) semester genap…

5 hari ago

Tutup Tahun, Bawaslu Polman Helat Rapat Pembinaan Aparatur Jajaran Pengawas Pemilu

POLMAN, TAYANG9 – Dalam rangka melakukan pembenahan dan mengevaluasi kinerja internal jajaran Pengawas Pemilu, Badan…

2 minggu ago

Dari Simbol ke Aksi Kebudayaan

PENGELOLAAN kebudayaan di Sulawesi Barat selama ini cenderung berhenti pada level simbolik. Festival, seremonial, pendataan…

2 minggu ago

Ladang Tari Labada Sukses Gelar Pentas Seni Kreatif II 2025

POLMAN, Tayang9 — Pentas Seni Kreatif II 2025 yang diselenggarakan oleh Ladang Tari Labada sukses…

2 minggu ago