Mattalunru, Sekretaris DPRD (Sekwan) Majene, (foto:https://web.facebook.com/parlementaria.majene/photos)
MAJENE, TAYANG9 – Untuk yang kesekian kalinya, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Majene mendapat kunjungan kerja dari anggota DPRD kabupaten lainnya.
Kali ini DPRD Kabupaten Majene kembali menerima rombongan Kunjungan kerja dari Komisi II dan Bapemperda DPRD Kota Parepare Provinsi Sulawesi Selatan pada Rabu, (11/05).
Kedatangan Komisi II dan Bapemperda DPRD Kota Parepare disambut oleh Sekretaris DPRD (Sekwan) Majene, Mattalunru diruangannya. Dia mengatakan bahwa pihaknya akhir-akhir ini sering menerima kunjungan dari berbagai daerah, termasuk dari DPRD di wilayah Provinsi Sulawesi Selatan.
“Kami berterima kasih atas kepercayaannya menjadikan Kabupaten Majene khususnya di DPRD Majene sebagai lokasi tujuan untuk konsultasi dan sharing informasi. Untuk itu kami selalu siap untuk membantu termasuk bahan dan data yang dibutuhkan,'” ungkap Mattalunru.
Dipihak legislatif Parepare yang melakukan kunjungan, Komisi II DPRD Parepare dipimpin Wakil Ketua DPRD Parepare, H Tasming Hamid bersama sejumlah anggota dan staf pendamping menyampaikan bahwa tujuannya ke Majene untuk konsultasi terkait program pelatihan kerja dalam meningkatkan kompetensi pencari kerja.
“Kunjungan kerja di kantor DPRD Majene dan kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Majene. Tentu dengan harapan bisa mendapatkan informasi untuk dijadikan bahan referensi dan perbandingan nantinya setelah tiba di Parepare,” ujarnya. (net/**)
MAMUJU, TAYANG9 - Setelah melewati proses penilaian monitoring dan evaluasi, akhirnya Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar…
SUMARORONG, TAYANG9 – SMK Negeri 1 Sumarorong melaksanakan workshop penguatan tugas pokok dan fungsi (tupoksi)…
MAMUJU, TAYANG9 - Pendidikan Pengawasan Partisipatif (P2P) yang diselenggarakan dalam jaringan (daring) dan melibatkan sejumlah…
DI tengah perubahan zaman yang kian cepat, kita sering terjebak dalam anggapan bahwa pendidikan hanya…
POLMAN, TAYANG9 — Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) tingkat kecamatan se-Kabupaten Polewali Mandar masa khidmat…
POLMAN, TAYANG9 - Bawaslu Kabupaten Polewali Mandar hadiri Rapat Teknis Penyelenggaraan Kuliah Kerja Nyata (KKN)…